Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Porsche 911 Speedster Dilelang Untuk Tangani Covid-19

Berita
Minggu, 19 April 2020 16:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Porsche akan melelang 911 jenis non-turbocharged edisi terakhir yang hasilnya akan disumbangkan kepada sebuah lembaga yang menangani virus Corona. Adapun Porsche 991 generasi ketujuh tersebut akan dipromosikan oleh rumah lelang RM Sotheby pada 15 April. Menurut catatan, generasi ketujuh 911 diproduksi pada 20 Desember 2019.

"Mobil ini adalah bagian penting dari sejarah kami," kata Klaus Zellmer, presiden dan CEO Porsche Cars Amerika Utara dilansir Bloomberg, Senin.

Lelang mobil edisi khusus bukan hal yang baru bagi Porsche. Sebelumnya, mereka pernah melego 911 Turbo "Project Gold" senilai 3,4 juta dolar Amerika Serikat pada 2018. Namun Porsche tidak mematok target harga untuk lelang kali ini. "Harapan saya tinggi, tapi tetap realistis," kata Zellmer.

BACA JUGA


"Ketika kami menjual Project Gold, itu adalah waktu yang berbeda, dan mobil itu adalah proyek yang juga berbeda. Saya berharap kami mendapatkan harga yang sangat bagus. Mari kita lihat apa yang dilakukan orang," ucap dia.

Porsche 911 Speedster yang dilelang adalah mobil dua pintu dengan atap yang dapat dilepas. Mobil itu memulai debutnya pada 1950-an dengan varian 356 Carrera GT Speedster. Pemenang lelang tidak hanya mendapat mobil, tapi juga sertifikat untuk membuktikan nomor sasis kendaraan bahwa memang benar bahwa Porsche itu adalah edisi terakhir.

Untuk lelang sendiri akan dibuka pada hari Rabu tanggal 15 April 2020, dan akan ditutup pada Rabu tanggal 22 April 2020.


Tags Terkait :
Porsche 911 Speedster 911
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Porsche 911 Facelift Resmi Meluncur Di Indonesia

1 minggu yang lalu

Berita
Hyundai Ioniq 6 N 2025 Mirip Porsche 911 GT3 Sedang Diuji Coba, Berikut Bocorannya

2 bulan yang lalu


Berita
Porsche 911 Turbo S Jadi Pusat Perhatian di Film Bad Boys 4 : Ride or Die

4 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Audi E-Tron Terbaru Tawarkan Performa Buas Bertenaga 912 HP

5 bulan yang lalu


Berita
Eurokars Group Untuk Pertama Kalinya Tawarkan Mobil Bekas, Mulai Porsche Hingga Bentley

6 bulan yang lalu


Berita
Stereotip Model Mobil Terhadap Tabiat Pengendaranya, SDC Bantah Hal Tersebut

8 bulan yang lalu


Berita
Porsche Recall 8.100 Unit 911. Kaca Depan Berpotensi Lepas

8 bulan yang lalu


Mobil Listrik
5 Hal Unik Pada Tesla Cybertruck Yang Belum Banyak Diketahui

10 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Subaru Jual BRZ Dridt Edition Hanya 5 Unit, Harga Ro 1.09 Miliar

1 jam yang lalu


Berita
Suzuki Jimny White Rhino Ditargetkan Laku 100 Unit Selama GJAW 2024

2 jam yang lalu


Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

2 jam yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

3 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

5 jam yang lalu