Beranda Mobility Bus

Transjakarta Terus Dorong Metode Pembayaran Pakai QRIS

Bus
Kamis, 13 Februari 2025 11:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji
Bus - Transjakarta Terus Dorong Metode Pembayaran Pakai QRIS
Metode pembayaran tarif Transjakarta secara non tunai terus digalakkan (Foto :Antara)


BUS-TRUCK - Pembayaran digital melalui "Quick Response Code Indonesian Standard" (QRIS) Tap berbasis teknologi "Near Field Communication" (NFC) bakal diterapkan di transportasi umum seperti Moda Raya Terpadu (MRT), Lintas Raya Terpadu (LRT) dan Transjakarta.

"QRIS Tap NFC sudah diuji coba di bus Damri dan sebenarnya QRIS Tap NFC itu memang sudah menjadi rencana juga untuk diterapkan di moda transportasi di Jakarta," kata Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) DKI Jakarta, Arlyana Abubakar, di Jakarta, pekan ini (10/2). Seperti dikutip dari Antara.

Saat ini, BI masih mempersiapkan infrastruktur yang dibutuhkan dan hadirnya QRIS Tap NFC diharapkan dapat memungkinkan pembayaran transportasi lebih aman, efisien dan cepat.

BI masih melakukan persiapan dan penyempurnaan termasuk implementasi teknologi dan layanan. Metode ini bahkan diterapkan tak hanya pada transportasi di Jakarta, tetapi juga di Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Bodetabek).

Foto - Transjakarta Terus Dorong Metode Pembayaran Pakai QRIS
Pemakaian metode pembayaran tarif Transjakarta dengan QRIS lebih efisien dan aman (Foto : Antara)

Baca juga: Transjakarta Angkut 371 Juta Penumpang Di Tahun 2024

BACA JUGA

Baca juga: Ini 15 Golongan Penumpang Yang Gratis Naik Transjakarta

Untuk memanfaatkan metode pembayaran ini, masyarakat cukup menempelkan telepon seluler (ponsel) yang sudah dilengkapi dengan teknologi NFC dan terintegrasi dengan aplikasi mobile banking untuk melakukan pembayaran.

Volume transaksi pembayaran digital melalui QRIS di Jakarta sepanjang tahun 2024 sebanyak 2 miliar transaksi atau tumbuh 167 persen (tahun ke tahun/yoy) dibandingkan tahun 2023 yang mencapai 775 juta transaksi, dengan pangsa volume QRIS Jakarta terhadap nasional mencapai 32 persen. (EW)

Jaklingko juga terus mengembangkan pembayaran non tunai (Foto : Antara)

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Transjakarta Jaklingko Nontunai Bayar Tarif QRIS
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

3 bulan yang lalu


Berita
DPD Organda DKI: JakLingko Baru Terealisasi Separuh

1 tahun yang lalu


Berita
Transjakarta Akan Jadi Transjabodetabek?

5 bulan yang lalu

Berita
Ternyata Tarif TransJakarta Hanya Rp2.000 Untuk Keberangkatan Pagi Hari

9 bulan yang lalu


Berita
Ini Jadwal JR Connexion Untuk Wilayah Jabodetabek

9 bulan yang lalu


Berita
Apa Bedanya Jaklingko dan Mikrotrans?

6 bulan yang lalu


Berita
Bus Tayo Tangerang Sudah Angkut Setengah Juta Penumpang

7 bulan yang lalu


Berita
TransJakarta: Jumlah Armada Kuartal Pertama 2024 Sebanyak 13.302 Unit

8 bulan yang lalu


Terkini

Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

14 jam yang lalu

Bus
Hari Ini, Naik Transjakarta Group Bayar Rp 1 Saja

1 hari yang lalu


Truk
Isuzu Terus Gelorakan Semangat Hari Kartini

1 hari yang lalu


Bus
Halte Transjakarta Baru, Kolaborasi Dengan Toyota

1 hari yang lalu


Truk
Mitsubishi Fuso Rambah Kawasan Industri Perkebunan Di Riau

1 hari yang lalu