Beranda Berita

Perhatian, Razia Truk ‘ODOL’ Mulai Hari Ini

Berita
Senin, 19 Agustus 2024 09:05 WIB
Penulis : Erie W. Adji
Berita - Perhatian, Razia Truk ‘ODOL’ Mulai Hari Ini


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dari laman Korlantas Polri (14/8) diketahui bahwa pihak  Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan melakukan razia skala nasional atas angkutan barang yang melanggar aturan spesifikasi seperti Over Dimension Over Loading  alias ODOL mulai 19 Agustus hingga 25 Agustus.

Rencana razia atas truk ODOL ini diumumkan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub  pada pekan lalu (13/8) bahwa razia itu, yang disebut pengawasan dan penegakan hukum, akan dilakukan serentak di seluruh Indonesia.

Penindakan tegas akan diberikan  kepada angkutan barang yang melanggar operasional, administratif ataupun teknis. Menurut Dirjen Perhubdar pelanggaran seperti ini dikatakan menjadi penyebab awal kecelakaan lalu lintas di jalan sehingga perlu dibasmi.

“Pada tahun 2023 hingga saat ini pelaksanaan pengawasan dan penegakkan hukum dilaksanakan secara berkelanjutan di seluruh Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB). Harapannya dengan ada kegiatan pengawasan dan gakkum serentak ini akan lebih menertibkan operator barang, pemilik barang serta pengemudi,” kata Dirjen Perhubdar Kemenhub, Risyapudin Nursin, di keterangan resminya.

BACA JUGA

Berdasarkan data yang masuk ke UPPKB, jenis pelanggaran angkutan barang didominasi pelanggaran muatan sebesar 65 persen , seperti dijelaskan Risyapudin Nursin.

Sementara itu pelanggaran lainnya sifatnya administratif misal dokumen kendaraan tak lengkap, terutama tidak dilengkapi dengan bukti lulus uji elektronik (BLU-e).

Dalam razia truk odol ini diharapkan dinas perhubungan di wilayah masing-masing bisa menggelar penindakan serupa secara rutin dan mandiri.

Baca juga: Kendaraan Penumpang Dibatasi Kecepatan, Truk Semakin Kencang

Baca juga: Sanksi ODOL Akan Melebar, Mulai Supir Hingga Ke Dealer Dan APM

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Truk Odol Razia Dishub Korlantas Agustus September 2024 Serentak Nasional
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Perhatian, Saat Musim Libur Lebaran Ada Pembatasan Jalan Untuk Truk

11 bulan yang lalu

Truk
Inilah 5 Panduan Untuk Menjaga Mobil Komersial Tetap Prima

1 hari yang lalu


Truk
Pengusaha Truk Mau Mogok Nasional Di Tanggal 20 Maret Imbas Tidak Boleh Lewat Tol

1 hari yang lalu


Berita
Seluruh Jembatan Timbang Jadi Tempat Gakkum Truk ODOL Selama Nataru 2021

3 tahun yang lalu


Truk
Kemenperin Dan Kemenhub Sepakat Hilangkan Truk ODOL

3 minggu yang lalu


Truk
Dishub Kota Tangerang Razia Truk ODOL

1 bulan yang lalu


Truk
Komponen Inilah Penyebab ‘Rem Blong’ Di Truk

1 bulan yang lalu


Bus
Korlantas Polri: Korban Kecelakaan Mayoritas Kaum Pria

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

21 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

22 jam yang lalu


Berita
Melihat Deretan Produk Terbaru Geely Group Yang Berpotensi Masuk Pasar Indonesia Di Markas Besarnya Langsung

23 jam yang lalu


Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

1 hari yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

1 hari yang lalu