All New Daihatsu Ayla sudah masuk di generasi kedua dan mendapatkan sejumlah ubahan yang cukup krusial pada ekterior maupun interior. Sebelumnya terdapat 12 tipe, tapi saat ini hanya dipasarkan dengan 9 tipe saja, yaitu 1.0 M M/T, 1.0 X M/T, 1.0 X CVT, 1.0 X ADS M/T, 1.0 X ADS CVT, 1.2 R M/T, 1.2 R CVT, 1.2 R ADS M/T, dan 1.2 R ADS CVT. Sehingga ada tiga varian pada Ayla yaitu M,X dan R.
Namun kali ini, Otodriver akan membahas perbedaan X dan R pada Ayla. Pada tampilan ekterior, bemper, grill dan velg 14 inci kedua mobil ini mempunyainya. Tapi jika dilihat dari depan, lampu utama varian R sudah dibekali teknologi LED dengan tambahan DRL di dalam headlamp. Sedangkan tipe X, masih menggunakan lampu bohlam.
Pada bagian belakang, keduanya memiliki stoplamp, bumper sama dan juga disematkan rear wiper. Tapi di tipe R terdapat tambahan high mount stoplamp dan spoiler di atas kaca.
Masuk ke dalam, pada jok mobil ini baik tipe X dan R bagian headrest masih menyatu. Sangat berbeda dengan sainganya Toyota Agya yang sudah terpisah. Begitu juga dengan setir tidak dilengkapi tombol pengaturan yang umumnya bisa terhubung secara langsung dengan sistem hiburan dan pusat informasi berkendara.
Hanya saja untuk sistem hiburan Ayla tipe R sudah menggunakan head unit layar sentuh yang mendukung konektivitas smartphone. Tipe X masih pengaturan manual. Pada tampilan panel instrument juga masih menggunakan analog.
Dari segi kemanan berkendara, X dan R sama-sama mendapatkan dual airbags di depan. Keduanya pun memperoleh HSA (Hill Start Assist) yang berfungsi mencegah mobil bergerak mundur saat berhenti di tanjakan selama beberapa waktu, serta VSC (Vehicle Stability Control) yang berfungsi menjaga kestabilan kendaraan selama kendraan berjalan. Pengeremannya juga dibekali dengan ABS dan EBD untuk menghindari tergelincirnya roda ketika melakukan pengereman secara mendadak.
Nah, pada bagian mesin varian X dibekali mesin 998 cc 3-silinder dapat mengeluarkan tenaga 62 PS di 6.000 rpm dengan torsi 89 Nm pada 4.400 rpm. Sedangkan, Varian R, mendapat mesin Rocky berkode WA-VE 3-silinder segaris DOHC, Dual VVT-i berkubikasi 1.198 cc sanggup mengluarkan tenaga 88 PS di 6.000 rpm dan torsi 113 Nm pada putaran 4.500 rpm. Keduanya juga menggunakan teknologi D-CVT dengan menghasilkan akselerasi berkendara secara lebih halus, dan memperoleh bahan bakar lebih efisien. Ayla terbaru hadir dalam dua pilihan transmisi yaitu CVT dan manual.
Berikut ini daftar harga All New Daihatsu Ayla:
- All New Daihatsu Ayla 1.0 X M/T: Rp 146,9 juta
- All New Daihatsu Ayla 1.0 X CVT: Rp 166,9 juta
- All New Daihatsu Ayla 1.0 X M/T ADS: Rp 152,8 juta
- All New Daihatsu Ayla 1.0 X CVT ADS: Rp 172,8 juta
- All New Daihatsu Ayla 1.2 R M/T: Rp 164 juta
- All New Daihatsu Ayla 1.2 R CVT: Rp 184 juta
- All New Daihatsu Ayla 1.2 R M/T ADS: Rp 169,9 juta