Tepat pada 1 April 2023, pemerintah resmi memberikan subsdi insentif untuk pembelian mobil listrik berupa diskon PPN. Konsumen pembeli mobil listrik hanya perlu membayar PPN 1 persen sementara 10 persen ditanggung pemerintah. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan minat masyarakat atas kendaraan listrik.
Keputusan tersebut ditetapkan melalui Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 38 Tahun 2023 tentang Pajak Pertambahan Nilai Atas Penyerahan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Empat Tertentu dan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Bus Tertentu yang Ditanggung Pemerintah Tahun Anggaran 2023 (PMK PPN DTP Kendaraan Listrik).
Namun, jadi berapa harga sebuah mobil yang mendapat subsidi yaitu Ioniq 5 dan Wuling Air EV setelah mendapat potongan PPN 10 persen?. Saat ini Hyundai Ioniq 5 terdapat beberapa tipe yang dijual. Sebagai contoh kita ambil tipe terendah Ioniq 5 yaitu Prime-Standard Range yang dibanderol Rp 748.000.000.
Berikut harga Hyundai Ioniq 5 dari berbagai tipe setelah dapat potongan PPN 10 persen: Prime-Standard Range: Rp 673.200.000, Prime-Long Range: Rp 710.100.000, Signature-Standard Range: Rp 728.100.000, Signature-Long Range: Rp 773.100.000
Namun, insentif PPN ini hanya berlaku untuk Tahun Anggaran 2023 dengan mulai berlaku masa pajak April 2023 sampai dengan masa pajak Desember 2023.
"Dalam pelaksanaannya, program ini akan berlangsung secara bertahap dan terukur," ujar Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam keterangan resmi di Jakarta, Senin (3/4).
Ia juga menambahkan, pemberian insentif ini sejalan dengan peta jalan (roadmap) percepatan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai dan mengacu pada Peraturan Presiden nomor 55 Tahun 2019.