Beranda Berita

Menggunakan Bahan Bakar di Bawah Standar Bisa Bikin Lebih Boros

Berita
Jumat, 2 September 2022 06:00 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman
Berita - Menggunakan Bahan Bakar di Bawah Standar Bisa Bikin Lebih Boros


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Setiap mobil memiliki standar bahan bakar yang memang direkomendasikan, tujuan agar kendaraan tetap awet dan mesin tak gampang minta jajan. 

Bicara standar bahan bakar, untuk model Low Cost Green Car (LCGC) sendiri banyak yang sudah mengajak di RON 92 atau Pertamax. Meski demikian, tak sedikit pengguna LCGC masih menggunakan bahan bakar jenis Pertalite atau RON 90.

"Mobil era sekarang semua sudah diatur oleh ECU, jadi penggunaan bensin yang sesuai itu diperlukan dan melakukan perawatan berkala bisa membuat irit BBM," kata Dealer Technical Support Dept. Head. PT Toyota-Astra Motor Didi Ahadi saat dihubungi OtoDriver.com.

Lebih lanjut Didi mengatakan ketika penggunaan bahan bakar di bawah standar bisa menyebabkan banyak hal, termasuk lebih boros penggunaannya. 

BACA JUGA

"Kalau di bawah standar bisa menyebabkan boros bahan bakar karena gas tidak se responsif apabila menggunakan bensin yang standar, membuat saat menginjak gas lebih dalam," tambahnya. 

Didi juga mengatakan jika menggunakan bahan bakar di bawah standar, bisa menimbulkan kerak karbon di beberapa sisi. Lantas apa saja? 

"Kalau di bawah standar bisa timbul kerak karbon di ruang bahan bakar, piston dan klep," paparnya. 

Seperti diketahui harga BBM Pertalite dan Pertamax juga berbeda. Jika dibandingkan saat ini harga Pertalite/liter ada di angka Rp7.650 dan Pertamax ada di Rp12.500, artinya ada selisih sekitar Rp 4.850.

Namun jika dilihat lagi manfaat yang dihasilkan dengan menggunakan bahan bakar lebih mahal tentu sangat menguntungkan. Apalagi, ketika menggunakan bahan bakar di bawah standar bisa membuatnya lebih boros. Selain itu, ingat potensi kerusakan mesin untuk dampak jangka panjangnya.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Bahan Bakar BBM Naik Pertalite Pertamax Bahan Bakar Mobil Irit Bahan Bakar
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Gantikan B35, Biosolar B40 Mulai Dipasarkan Per 1 Januari 2025

6 bulan yang lalu


Berita
Ini Jenis Solar Yang Dijual Oleh Pertamina

6 bulan yang lalu


Berita
Bahan Bakar Nabati Bukan Cuma Program Sesaat

1 tahun yang lalu


Berita
Tinggal Seminggu, Geber Diskon Strainer Elf dan Giga Hingga Rp 600 Ribuan

1 tahun yang lalu


Berita
Hino Luncurkan Truk Baru, Dilengkapi Rem ABS

2 tahun yang lalu

Berita
Hino Yakin Terus Dominasi Pasar Truk Nasional

2 tahun yang lalu


Berita
Biodiesel B40 Siap Digunakan di Indonesia

2 tahun yang lalu


Berita
Bahan Bakar Nabati Tengah Diuji Coba, Solusi Solar Mahal Saat Ini

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

14 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

15 jam yang lalu


Berita
Melihat Deretan Produk Terbaru Geely Group Yang Berpotensi Masuk Pasar Indonesia Di Markas Besarnya Langsung

16 jam yang lalu


Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

1 hari yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

1 hari yang lalu