Hampir 4,3 juta unit mobil lansiran General Motors (GM) direcall perihal kecacatan software kontrol unit airbag. Kecacatan ini bisa berakibat fatal karena airbag kemungkinan besar tidak mengembang saat terjadi tabrakan.
Seperti yang diberitakan Reuters, sudah ada sebuah kecelakaan yang mengakibatkan hilangnya nyawa seseorang dan tiga orang luka-luka terkait permasalahan ini. Lembaga keselamatan berkendara Amerika atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA) juga membenarkan bahwa GM perihal laporan recall.
Ini merupakan recall terbesar yang pernah dilakukan oleh GM sepanjang sejarahnya. Recall yang dilakukan oleh GM melibatkan mobil-mobil yang diproduksi sejak tahun 2014.
Bulan Mei lalu, GM menerima laporan kecelakaan yang melibatkan truk Chevrolet Silverado lansiran 2014, di mana airbag tidak mengembang dan pretensioner sabuk pengaman tidak bekerja.