Beranda Tips

Berencana Mudik Menggunakan EV, Ini Hal Yang Perlu Anda Ketahui

Tips
Selasa, 25 Maret 2025 13:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Tips - Berencana Mudik Menggunakan EV, Ini Hal Yang Perlu Anda Ketahui
Otodriver mengikuti media tes drive Aion V (Foto: Otodriver)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Seiring berkembangnya teknologi dan ekosistem, mobil listrik semakin masuk akal digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Saat ini, bisa jadi sudah banyak orang yang percaya diri pulang kampung menggunakan mobil listrik.

Dalam melakukan perjalanan jauh, pengguna mobil listrik harus benar-benar paham hal-hal apa saja yang dilakukan agar perjalanan dapat dilakukan dengan aman dan nyaman.

Product Planning and Strategy, PT Aion Indomobil Distribution Indonesia, Iqbal Taufiqurrahman, mengatakan bahwa perjalanan dengan sebuah mobil listrik secara khusus tak bisa disamakan dengan sebuah mobil bermesin bensin ataupun hybrid.

Foto - Berencana Mudik Menggunakan EV, Ini Hal Yang Perlu Anda Ketahui
Rencanakan perjalanan terlebih dulu (Foto : Otodriver)
BACA JUGA

“Jika terjadi perubahan rencana perjalanan harus diikuti juga dengan rencana di mana akan melakukan pengisian daya. Dan beruntung karena ada fitur trip planner seperti yang disediakan oleh PLN Mobile,” lanjutnya.

Melalui menu Trip Planner, pemudik bisa mengatur titik berangkat dan titik tujuan. Secara otomatis, PLN Mobile akan memberikan rekomendasi titik-titik SPKLU yang dilalui pada rute tersebut.

Selain itu Iqbal juga memberikan tips mengenai cara berkendara yang baik agar jarak tempuh menjadi lebih baik.

  1. Pastikan tekanan angin di ban optimal.
  2. Kecepatan disarankan untuk dijaga pada range 80-100 km/jam.
  3. Hindari akselerasi mendadak.
  4. Temperatur AC disetingi di suhu 22-25 derajat celcius, tujuannya agar kompresor tidak bekerja terlalu berat untuk mendinginkan kabin.
  5. Regenerative braking bisa di setting di level high untuk mengoptimalkan pengecasan dari regenerative braking dan menghemat penggunaan kampas rem.
  6. Menggunakan teknik cruising dalam berkendara, Bisa memanfaatkan torsi instans EV untuk mencapai kecepatan tertentu dan kemudian biarkan kendaraan meluncur. Dengan demikian motor listrik tidak bekerja ekstra dan mampu menghemat listrik. 
  7. Meminimalisir penggunaan listrik di dalam kabin.. contoh penggunaan charging port, wireless charging, kulkas, dan lain-lain.
  8. Jika ketemu jalanan macet, mode “power save” bisa digunakan, karena respon motor listrik akan sedikit diturunkan sehingga konsumsi baterai bisa lebih hemat. (SS)

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Aion Mudik Long Trip
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Tips
Berencana Mudik Menggunakan EV, Ini Hal Yang Perlu Anda Ketahui

1 hari yang lalu

Berita
Aion Jaga Rasa Aman Para Konsumen Selama Mudik, Hadirkan Aplikasi Hingga Bengkel Siaga

1 hari yang lalu

Berita
Indonesia International Motorshow 2025 Resmi Dibuka. Digadang Jadi Pemulihan Pasar Otomotif Nasional

1 bulan yang lalu


Berita
IIMS 2025 Konsisten Gelar Pameran Berkonsep Automotive dan Entertainment

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Pemudik Menggunakan EV Bakal Lebih Tenang, Ada Tambahan SPKLU Di Jalur Sumatera Dan Bali

12 jam yang lalu


Bus
Waduh Mayoritas Bus Di Terminal Kampung Rambutan Tak Lolos Uji Kelayakan

13 jam yang lalu


Tips
Ingat Lagi Tips Aman Berikut Ini Sebelum Berangkat Mudik

14 jam yang lalu


Bus
Tiga Rute Transjabodetabek Beroperasi, Termasuk Binong-Grogol Dan Bekasi-Cawang

14 jam yang lalu


Berita
Honda Membocorkan Akan Merilis Mobil Ramah Lingkungan Di 2026, Mulai ZR-V Hingga Prelude

1 hari yang lalu