Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Wilayah Cibinong Semakin Mudah Aksesnya Dengan Bus BTS

Upaya besar untuk ubah stigma wilayah macet
Berita
Selasa, 6 Februari 2024 17:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Kabupaten Bogor termasuk wilayah yang penyangga Ibu Kota yang padat jumlah penduduknya. Namun akses untuk menjangkau ke wilayah tersebut terbilang belum bisa ditempuh dengan mudah. Selain rute jalan berliku dengan kontur wilayah yang bervariasi, angkutan umum yang terintegrasi belum maksimal pelayanannya.

Padahal wilayah Kabupaten Bogor, dan juga kota Bogor, sudah menjadi sabuk eknomi nasional yang memerukan pemberdayaan sarana angkutan massal yang lebih masif dan terintegrasi. Salah satu tujuannya, mengurangi pemakaian kendaraan pribadi yang sudah lama jadi masalah pelik di banyak titik di wilayah penyangga Ibu Kota bagian Selatan itu.

Sebagaimana yang dilakukan oleh  Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang menyediakan infrastruktur berupa 22 halte untuk sarana penunjang layanan bus Buy The Service (BTS) di koridor Cibinong-Ciparigi.

Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kabupaten Bogor Dadang Kosasih di Cibinong, Bogor, Senin, menjelaskan halte-halte yang bakal dibangun di sepanjang Cibinong-Ciparigi itu menjadi sarana integrasi antara bus dengan angkutan pengumpan.

BACA JUGA

"Dibangun sekitar 22 halte yang akan menjadi sarana pendukung pengoperasian jalur Cibinong-Ciparigi yang menjadi lintasan layanan angkutan umum BTS di Kabupaten Bogor," ungkap Dadang (5/2).

Layanan bus BTS ini adalah inovasi yang dicetuskan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) untuk mengurai kemacetan dan kesemrawutan yang kerap terjadi di wilayah Kabupaten dan Kota Bogor. Selain itu, kata Dadang, program tersebut juga adalah upaya untuk membiasakan masyarakat menggunakan transportasi umum.

"BTS ini merupakan bagian dari rencana reformasi angkutan umum di Kabupaten Bogor. Kami berupaya untuk membangun sarana transportasi yang terintegrasi. Dalam waktu dekat segera diresmikan," tuturnya.

Sementara, Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPTJ Suharto menargetkan layanan bus BTS dengan rute Cibinong, Kabupaten Bogor, ke Ciparigi, Kota Bogor dapat beroperasi pada Februari 2024. "Februari Insya Allah (beroperasi, Red), kira-kira satu koridor selesai," kata Suharto.

Ia memperkirakan dengan target penyediaan layanan BTS setiap 10 menit di rute Cibinong-Ciparigi, maka pihaknya memperkirakan koridor tersebut membutuhkan sekitar 15 unit bus. Menurut dia, melalui layanan BTS di koridor tersebut maka penyediaan angkutan umum di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor kini terintegrasi.

"Nanti tugas kita mengintegrasikan dari sini (Cibinong) sampai sana (Sentul) tapi tahap awal kita dari Cibinong ke Ciparigi yang langsung Kota Bogor, Insya Allah ke depan sampai ke Cisarua," kata Suharto.

Baca juga: TransJakarta 2024: Target Armada Bus 4.728 Unit

Baca juga: Hino Indonesia Academy Siap Latih Calon Driver Truk dan Bus


Tags Terkait :
Cibinong Bts Jabodetabek Bogor Bus Angkutanmassal Kemenhub Kabupatenbogor
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Wilayah Cibinong Semakin Mudah Aksesnya Dengan Bus BTS

Upaya besar untuk ubah stigma wilayah macet

1 tahun yang lalu


Bus
Aktivasi Bus Cibinong-Puncak Masih Terkendala Rute Angkot

Akan ditunda sampai ada rute yang tidak bersinggungan

10 bulan yang lalu


Bus
Awal 2025 Ada Bus Ke Puncak Dari Cibinong

Untuk mengurangi potensi pemakaian kendaraan pribadi di jalur wisata tersebut

10 bulan yang lalu


Berita
Mau Ke Puncak Bisa Segera Naik Bus Yang Terhubung Jaringan TransJakarta…

Bulan Februari akan mulai terhubung ke wilayah Sentul

1 tahun yang lalu


Berita
Rute Baru Transjakarta: Hubungkan Langsung Wilayah Utara Ke Timur

Perkuat konektivitas antar rute

1 tahun yang lalu

Bus
Tren Penumpang Naik Drastis, BisKita Depok Dipastikan Tetap Beroperasi di 2025

Tren penumpangnya naik 100 persen, sehingga pemerinta kota depok memastikan BisKita tetap beroperasi.

8 bulan yang lalu


Bus
Akhirnya, Teman Bus Bali Dan Yogyakarta Beroperasi Lagi

Dikelola oleh masing-masing pemerintah Provinsi

9 bulan yang lalu


Bus
Bus Cibinong-Puncak Tarifnya Mulai Dari Rp4.000?

Akan bisa terwujud paling lambat tahun 2026

9 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Holiday In Style 2025, Liburan Nyaman Dan Bertenaga Pakai Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator adalah mobil keluarga yang nyaman dan memiliki desain yang menarik. Begini impresinya jika digunakan plesir ke Bandung bersama keluarga.

3 menit yang lalu


Berita
Daihatsu Juara Kelas LCGC Di Indonesia Tahun 2025

Meskipun penjualan mobil nasional sedang tidak baik-baik saja, namun konsistensi hadir di segmen pembeli mobil pertama untuk Daihatsu.

1 jam yang lalu


Berita
Honda Super-One Meluncur Di Singapura, Harganya Horror

Mobil ini dijajakan di Singapura di angka S$178.999 atau setara dengan Rp 2,3 miliar.

2 jam yang lalu


Berita
Insentif Mobil Listrik Justru Membebani Negara?

Belakangan ini, pemerintah menggalakkan peraturan Low Carbon Emission Vehicle alias LCEV.

11 jam yang lalu


Berita
Melihat Langsung Proses Perakitan Baterai Hybrid Toyota

Untuk pertama kalinya kami menyaksikan langsung proses perakitan baterai mobil di Indonesia. Ini pengalaman kami di pabrik Toyota.

11 jam yang lalu