Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Pramudi Bus AKAP Mengantuk, Ada Enam Orang Meninggal

Berita
Senin, 23 September 2024 17:05 WIB
Penulis : Erie W. Adji


Kepolisian masih melakukan penyelidikan terhadap penyebab kecelakaan antara Bus Surya Bali dengan dua truk tronton di ruas jalan Pantura Pati, Jawa Tengah, di Kecamatan Batangan mengakibatkan enam orang meninggal dunia.

"Saat ini peristiwa kecelakaan tersebut masih dalam proses penyelidikan, sedangkan olah tempat kejadian perkara (TKP) juga sudah dilakukan guna memastikan penyebab kecelakaan," kata Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol Sonny Irawan, saat meninjau lokasi kecelakaan di Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, pekan ini (23/9). Seperti dukutip dari Antara.

Menurut dia, lebar jalan dan penerangan sangat baik, sedangkan penyebab sementara dimungkinkan karena sopir bus mengantuk.

BACA JUGA

Adapun kronologi kejadian kecelakaan tersebut, berawal ketika bus Surya Bali yang mengangkut 30 penumpang melaju dari arah timur atau Bali menuju ke Jepara kemudian dari arah barat atau arah berlawanan ada dua truk tronton yang beriringan.

Ketika di tempat kejadian, bus berjalan oleng ke kanan sehingga menabrak bagian belakang sisi kanan truk pertama, kemudian bus tetap melaju dan menghantam kembali truk tronton kedua.

Atas kejadian tersebut, jumlah korban meninggal hingga Senin (23/9) siang ada enam orang. Di antaranya, sopir bus dan kernet, tiga penumpang, serta sopir truk tronton kedua juga meninggal dunia.

Dari enam korban meninggal terdapat tiga korban meninggal di lokasi kejadian, sedangkan tiga korban lainnya setelah menjalani perawatan.

Sementara korban yang mengalami luka, menjalani perawatan di rumah sakit dan Puskesmas Juwana.
Untuk memperlancar arus lalu lintas, maka saat ini tengah dilakukan evakuasi kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan.

Yogi, sopir truk tronton yang pertama yang ditabrak sisi kanan bagian belakang mengakui sebelumnya bus dari Bali itu hendak menyalip kendaraan di depannya, namun batal menyalip.

Akan tetapi, kata dia, tiba-tiba bus tersebut langsung banting stir ke kanan dan menabrak bodi truk bagian kanan belakang yang dikemudikan untuk mengangkut tisu, kembali menabrak truk yang ada di belakangnya. "Saya mengemudi untuk menggantikan ayah saya. Sedangkan truk yang saya kemudikan mengangkut tisu," ujarnya.

Baca juga: Pramudi Truk Tidak Konsenterasi, Penyebab Laka Sepasang Bus Dan Truk Di Bali

Baca juga: Kelangkaan Pengemudi Bus Sudah Di Tahap ‘Meresahkan’


Tags Terkait :
Kecelakaan Bus Akap Truk Mengantuk Enampenumpang Meninggal September Poldajawatengah Dirlantas 2024
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Di Jalan Tol Selalu Waspada Buritan Kendaraan Besar Seperti Truk Ataupun Bus

3 minggu yang lalu


Berita
Akibat Kabut Tebal, 200 Mobil Tabrakan Beruntun

1 tahun yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2020 Resmi Dibuka, Diharap Dukung Perkembangan Infrastruktur

4 tahun yang lalu


Berita
Langkah GIICOMVEC 2020 Terhadap Banyaknya Kecelakaan Bus dan Truk

4 tahun yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2020 Akan Pamerkan 3 Kendaraan Baru

4 tahun yang lalu


Berita
Dishub DKI Jakarta Wajib Stiker Reflektor Untuk Tekan Kecelakaan

4 tahun yang lalu


Berita
Volvo Batasi Kecepatan Produknya Sampai 180 KM/Jam

5 tahun yang lalu


Berita
Stiker Reflektor di Badan Truk Menurunkan Angka Kecelakaan

5 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Apa Itu Truk eTopas SuperPanther ?

3 jam yang lalu


Berita
Keluarkan Rp 70 Miliar, Mazda Bangun Training Center Di PIK 2

5 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Hybrid Terendus Masuk Indonesia. Pake Mesin Santa Fe

5 jam yang lalu


Berita
Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9 Resmi Diperkenalkan, Belum Ada Harga Jualnya

5 jam yang lalu


Berita
Pramudi Angkot Kecebur Sungai Akan Ditindak Tegas

15 jam yang lalu