Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Rolls-Royce Spectre Laku Keras. Indennya Sampai 2025

Sejak sebelum diluncurkan, sudah banyak dipesan konsumen walau mereka belum tahu wujud dan harganya
Berita
Senin, 10 Juli 2023 08:00 WIB
Penulis : Fitra Eri


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Walau baru diluncurkan, mobil listrik pertama Rolls-Royce yang bernama Spectre ternyata laku keras.

Bahkan jika Anda memesan sekarang, mobil tersebut baru bisa diterima di 2025.

"Sejak sebelum diluncurkan, sudah banyak konsumen memesan Spectre. Padahal mereka belum tahu bagaimana bentuknya dan harganya," ucap Torsten Müller Ötvös, CEO Rolls-Royce Motor Cars pada Otodriver di Amerika Serikat 7 Juli lalu, bertepatan acara test drive media dari seluruh dunia untuk Spectre.

Otodriver bersama Torsten Müller Ötvös, CEO Rolls-Royce Motor Cars 

Karena banyaknya pesanan itulah inden Spectre jadi sangat panjang. Apalagi mobil supermewah itu memakai cara produksi hand made tanpa robot.

BACA JUGA

Tanpa inden saja butuh waktu 6-12 bulan untuk membuat sebuah mobil dengan spek sesuai pesanan konsumen.

"Namun dengan keadaan sekarang kami baru bisa menjanjikan mobil diterima di 2025," tambah Hal Serudin, Corporate Communication Manager Rolls-Royce Asia Pacific.

Seperti halnya model lain Rolls-Royce, tiap Spectre yang dipesan akan disesuaikan dengan keinginan konsumen alias bespoke.

Konsumen bebas memilih spek yang diinginkan. Mulai kombinasi warna eksterior, warna interior, material dan corak kabin, termasuk permintaan personal yang tidak termasuk menu bespoke standar.

Nah, untuk Spectre ini pilihan bespoke-nya bertambah karena ada sejumlah hal baru.

Kini Anda bisa memilih fitur Starlight Door yang menampilkan citra rangkaian bintang dari ribuan lampu LED di panel pintu. Dan di mobil ini Anda juga bisa memilih warna dari instrumen full digitalnya. Kedua hal itu tidak ada di model Rolls-Royce lainnya.

Saat ini sudah ada sejumlah konsumen yang telah memesan dan memilih opsi bespoke Spectre sebelum launching.

Mereka inilah yang akan lebih awal mendapatkan Spectre. Fakta menarik, ternyata 40 persen dari pembeli Spectre adalah konsumen baru yang belum pernah memiliki Rolls-Royce sama sekali. (FE)


Tags Terkait :
Rolls-royce Spectre EV Super Luxury EV
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Begini Cara Rolls Royce Menggali Potensi Desainer Muda

Para desainer muda diberi kesempatan menggambar mobil Rolls Royce yang futuristik berdasarkan imajinasi mereka.

5 tahun yang lalu

Berita
Pabrik Vacuum Cleaner Asal Cina Rilis Mobil Bertenaga 1.876 HP

Pabrikan penyedot debu asal Tiongkok, Dreame, resmi memamerkan mobil pertamanya di ajang CES 2026.

1 hari yang lalu


Berita
Century Jadi Model Termewah Toyota. Bagaimana Nasib Lexus?

Century merupakan redefinisi kemewahan baru dari Toyota

2 minggu yang lalu


Berita
Huawei Dan JAC Kembangkan Sedan Gado-Gado Maybach, Porsche Dan Rolls-Royce

Kerjasama antara Huawei dan JAC melahirkan sebuah sedan listrik mewah yang bisa dikatakan punya tampilan gado-gado dari sedan premium asal Eropa.

11 bulan yang lalu

Mobil Listrik
Huawei Siapkan Mobil Super Mewah Yang Bakal Saingi Rolls-Royce Phantom dan Maybach

Mobil listrik Huawei dengan JAC ini akan menjadi model termewah dari perusahaan yang akan bersaing dengan brand sekelas Rolls-Royce dan Maybach.

1 tahun yang lalu


Berita
BMW Lakukan Recall Puluhan Ribu Unit Mobil Terkait Masalah Fitur Pengereman

Sebanyak 79.670 unit mobil di AS termasuk 10 unit Rolls-Royce Spectre terkait dengan alat bantu pengereman seperti ABS dan Dynamic Stability Control (DSC).

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Berencana Pisahkan Century Jadi Merek Tersendiri. Posisinya Di Atas Lexus

Prediksi kami, Century akan lebih kaku dan hanya produksi mobil ultra mewah berukuran besar

1 tahun yang lalu


Berita
Melihat Megahnya Kantor Pusat After Sales Eurokars di Singapura, Ada Apa Saja?

Mazda mengajak Otodriver untuk melihat langsung fasilitas yang ada di kantor pusat Eurokars Group. Salah satunya After Sales Center yang berlokasi di Tanjong Penjuru, Singapura.

1 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

6 menit yang lalu


Berita
Changan Intensif Siapkan Baterai Solid State Untuk EV

Peta permainan mobil listrik global semakin mengerucut demi mencari tingkat efisiensi energi maksimal dan keamanan berkendara yang optimal.

36 menit yang lalu


Berita
Produk Elektrifikasi Mendominasi Singapore Motorshow 2026

Singapore Motorshow 2026 sebagai bagian dari fondasi menuju bebas karbon 2040.

15 jam yang lalu


Berita
Ternyata Ini Perbedaan Penggerak Antara Toyota Yaris Cross Dengan Veloz Hybrid

Toyota Veloz HEV alias Veloz bermesin hybrid baru saja melakukan debutnya pada penghujung tahun 2025 lalu melalui ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2025. Ini Bedanya dengan Yaris Cross hybrid.

21 jam yang lalu


Bus
Pasca Kecelakaan Di Semarang, PO Cahaya Trans Dibekukan

Operator harus menyusun ulang struktur bisnisnya secara menyeluruh

23 jam yang lalu