Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Mobil Listrik

Bentley Akan Punya Mobil Listrik Murni Di 2025

Mobil Listrik
Kamis, 27 Januari 2022 11:30 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Pada brand super mewah, mungkin kebutuhan mobil elektrik terasa sumbang jika diambil dengan berdasarkan faktor ekonomi. Pengguna brand mewah itu tidak akan merengek ketika harga bensin melambung tinggi.

Jika ada brand mewah atau bahkan super mewah berusaha menghadirkan mobil listrik murni atau dengan teknologi elektrifikasi lebih dikarenakan faktor tanggung jawab lingkungan dan tentunya prestis alias gengsi.

Bentley, brand super mewah asal Britania Raya ini akhirnya mengambil jalan berani dengan masuk dalam kancah mobil listrik. Brand yang bernaung di bawah payung Volkswagen AG sejak 1998 ini berkomitmen untuk menginvestasikan 2,5 miliar poundsterling (3,4 miliar dolar AS). Dana ini akan digunakan untuk pengembangan teknologi otomotif yang memiliki langkah keberlanjutan (sustainability) selama dekade berikutnya. Bentley berkomitmen akan beralih pada penggerak listrik murni pada 2030.

BACA JUGA

Dikutip dari kantor berita Antara, saat ini, Rabu (26/1/2022)  Bentley akan memulai produksi mobil listrik penuh atau fully Electric Vehicle (EV) pertamanya pada 2025.

Selanjutnya, merek yang bermarkas besar di Crewe, Cheshire, Inggris Raya ini menyatakan akan melakukan konfigurasi ulang pabrik. Tujuannya untuk memulai produksi mobil listrik walau belum disebutkan desain ataupun kategorinya.

Kiprah mobil setrum murni super mewah ini ternyata bukan monopoli Bentley belaka. Rival senegaranya, Rolls Royce sudah terlebih dulu tancap gas mengembangkan EV murni Rolls-Royce Spectre dan siap menggelinding di 2023.


Tags Terkait :
Bentley EV 2025
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Mobil Listrik
Mobil Listrik Bentley Meluncur 2025, Bertenaga 1.400 HP

1 tahun yang lalu

Mobil Listrik
Bentley Akan Punya Mobil Listrik Murni Di 2025

2 tahun yang lalu

Berita
Sedan Berperforma Tinggi Audi Tetap Pertahankan V8 Untuk Tandingi M5 dan AMG

4 bulan yang lalu


Berita
Idealis, Buggati Tidak Akan Membuat Mobil Listrik dan SUV

2 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Bentley Siapkan 5 Mobil Listrik, Pengisian Dayanya Bisa Handsfree

2 tahun yang lalu


Berita
Bentley Akan Bikin Mobil Termahal Di Kolong Jagad

2 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Lunaz Hadirkan Tampilan Klasik Yang Menipu

3 tahun yang lalu


Berita
Inilah Model Pertama Bentley Untuk Sambut Era Elektrifikasi

3 tahun yang lalu


Terkini

Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

1 jam yang lalu


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

2 jam yang lalu


Berita
Industri Otomotif Jadi Pahlawan Devisa, Diharap Garap Segmen Murah Hybrid

3 jam yang lalu


Truk
Luar Biasa, Truk Rem Blong Minta Darah Lagi !!

5 jam yang lalu


Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

15 jam yang lalu