Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

All New Avanza 1.3 Mungkin Pakai Mesin Toyota Auris

Kemungkinan pakai 1NR-FE atau 1NR-VE
Berita - Senin, 18 Oktober 2021 09:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Sosok All New Avanza-Xenia tertangkap basah melalui sosok Avanza Veloz belum lama ini. Selain model yang sama sekali baru, mobil ini pun dikabarkan tak lagi mengandalkan penggerak roda belakang dan beralih ke penggerak roda depan.

Jika sebelumnya muncul bisik-bisik mengenai mesin yang digunakan, maka versi 1.500 cc diperkirakan menggunakan mesin dari Sienta plus dengan opsi transmisi CVTnya.Artinya FWD Avanza akan dijejali dengan mesin 2NR-FE (1.497 cc) Dual-VVT-I.

Kemungkinan untuk versi Xenia 1.500 cc juga akan mendapatkan mesin dan pilihan girboks yang sama. Jika melihat data yang beredar beberapa waktu lalu, terkuak juga mengenai opsi mesin yang lebih kecil yakni 1.300 cc.

BACA JUGA

Kali ini kami sepenuhnya melakukan spekulasi, mesin 1.3 liter merupakan mesin yang cukup banyak digunakan dan disharing pada produk Toyota dan Daihatsu.

Menurut pengamatan kami mesin 1NR-FE yang dijejalkan pada Toyota Auris menjadi profil yang ideal. Secara umum mesin 4 silinder inline ini memiliki volume silinder 1.329 cc, 97hp/120 N.m.

Sebenarnnya mesin ini sudah cukup dikenal melalui debut Daihatsu Sirion generasi III berkode M600 yang beredar 2011-2018.

Atau pilihan kedua yakni 1NR-VE yang merupakan versi mesin yang 1NR yang dibuat oleh Daihatsu. Tipe mesin ini mulai dikenal di Indonesia melalui Sirion Generasi IV yang masih beredar hingga kini.

Dari sisi tenaga, 1NR-VE mampu menelorkan daya 93 hp dan torsi 121 N.m.

Nah… kira-kira mesin mana yang dipakai nanti.


Tags Terkait :
Toyota Avanza FWD LMPV
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Toyota Tanggalkan Fitur TSS Di Semua Varian Avanza?

8 bulan yang lalu


Berita
Relaksasi PPnBM Habis, Harga Toyota Avanza dan Veloz Naik Puluhan Juta

2 tahun yang lalu


Berita
4 LMPV Baru Lahir Di GIIAS 2021, Tetap Nikmati Diskon PPnBM 100 Persen!

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Harga Lengkap Toyota Avanza Dan Veloz Generasi Terbaru

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Bukan Bule, Justru Orang Asia Pengguna Mobil Mewah Tahan Peluru Pertama Di Dunia

3 jam yang lalu


Berita
BMW Seri-6 Bakal Terlahir Kembali, Tapi XM Tak Punya Penerus

4 jam yang lalu


Berita
Bukan Carnival Apalagi EV9, Inilah Mobil KIA Terlaris Saat Ini

8 jam yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

9 jam yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

12 jam yang lalu