Beranda Berita

Mengapa Mobil Pemadam Kebakaran Warnanya Merah?

Berita
Senin, 13 April 2020 14:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Berita - Mengapa Mobil Pemadam Kebakaran Warnanya Merah?


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Jika melihat kendaraan pemadam kebakaran di Indonesia, pada umumnya berwarna merah, walau ada beberapa yang menggunakan warna kuning menyala, seperti yang digunakan di beberapa bandara udara Internasional di Indonesia.

Berbicara soal warna merah,  sebagian dari kita mungkin beranggapan warna merah itu adalah perlambang dari api. Ada juga yang bilang, warna merah mencolok secara psikologis. Hal ini diperlukan, agar truk tersebut bisa mendapat prioritas di jalan raya oleh pengendara lainnya.

Tapi berdasarkan studi yang dirilis pada 1995, warna merah justru menunjukkan sisi negatif, bahwasanya kendaraan damkar berwarna merah berpeluang terlibat kecelakaan lalu lintas tiga kali lebih besar dibandingkan dengan warna hijau ataupun kuning.

BACA JUGA

Hal inilah yang kemudian menjadi dasar penggunaan warna lain untuk pemadam kebakaran seperti yang digunakan pada bandara internasional ataupun di beberapa negara Eropa dan juga sebagian Amerika Utara.

Mengenai asal usul penggunaan warna merah dimulai di Inggris pada 1721. Saat itu Richard Newsham yang dikenal sebagai pencetus diadakannya unit damkar membentuk unit khusus dan berikut perlengkapan keretanya. Salah satu yang menjadi ciri adalah mesin pemadam berwarna merah yang dipasangkan pada kereta kuda. Pada perkembangannya, mesin pemadam berkelir merah ini kemudian digunakan secara luas hingga hampir seluruh Eropa.

Tak sedikit yang kemudian melakukan penyesuaian warna alat pemadam tersebut menjadi merah. Salah satunya terjadi pada Ford Model T yang digunakan sebagai mobil pemadam dan dikelir ulang dengan warna merah. Sebagai informasi, semua unit Model T hanya disediakan oleh pabrik dalam warna hitam. Konon, Model T pertama berwarna merah merupakan kendaraan pemadam kebakaran.

Sedangkan warna merah pada damkar Indonesia, tak lain merupakan hasil warisan brandweer dari era kolonial Belanda. Mempertahankan warna merah  untuk damkar Indonesia, lebih mempertimbangkan dari sisi sejarah dan jika melihat dari situs resminya, warna merah dipertahankan karena melambangkan keberanian.

Merah, menjadi ciri mobil damkar hingga kini

Tags Terkait :
Pemadam Kebakaran Warna Merah Fire Engine
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mengapa Mobil Pemadam Kebakaran Warnanya Merah?

4 tahun yang lalu

Truk
Haruskah Kendaraan Pemadam Kebakaran Berwarna Merah?

4 bulan yang lalu


Berita
Komunitas Mitsubishi Pajero Sport 'Diserang' Netizen

5 tahun yang lalu


Berita
Hati-hati Modifikasi Warna Lampu! Bisa Kena Denda

6 tahun yang lalu


Berita
Strobo dan Sirine Bukan Akesoris Untuk Mobil Pribadi. Ini Aturannya

6 tahun yang lalu


Berita
FOTO: Detik-detik Sebuah Toyota MR-S Terbakar di Tol Dalam Kota Jakarta (9 Foto)

6 tahun yang lalu


Truk
Modifikasi Truk Mitsubishi Fuso Ala Liberty Walk

1 tahun yang lalu


Pikap
Buka 2021, Suzuki New Carry Punya Tampilan Makin Berotot

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Daftar Lokasi SPBU VIVO Seputaran Jabodetabek

27 menit yang lalu


Berita
Rekomendasi Mobil Seken Untuk Mudik Lebaran, Harga Mulai Rp 100 Juta Hingga Rp 1 Miliar

17 jam yang lalu


Bus
Pemprov Jakarta Akan Tambah Bus Mudik Gratis 2025, Lihat Syaratnya

17 jam yang lalu


Berita
Toyota Hanya Beri Varian Hybrid Untuk Veloz Saja, Avanza Belum

18 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander Hybrid Edisi Khusus Meluncur Di Thailand, Ini Ciri Khasnya

19 jam yang lalu