Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Kobe Bryant dan 5 Supercar Miliknya

Selain Lamborghini Aventador, Kobe Bryant juga ternyata menyukai brand otomotif asal Inggris ini.
Berita - Selasa, 28 Januari 2020 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Kobe Bryant adalah salah satu pebasket terbaik di dunia dalam kurun waktu dua dekade terakhir. Jika Anda pernah menyaksikan NBA di era 2000-an, tentu punggawa LA Lakers ini bukanlah nama yang asing di telinga.

Kabar mengejutkan datang pada tanggal 27 Januari 2020, dimana Kobe Bryant dan anaknya Gianna terlibat kecelakaan helicopter yang membuat keduanya merenggut nyawa. Kepergiannya menimbulkan luka mendalam buat seluruh fansnya seantero jagad.

BACA JUGA

1. Ferrari F430

F430 adalah bagian dari koleksi Kobe Bryant. Jelas bahwa Kobe mencintai mobil ini, karena sudah bertahan lama di garasi rumahnya. Pada saat pembelian, disinyalir harganya mencapai US$ 400.000.

2. Lamborghini Murcielago

 Hanya ada 4.099 Murcielago yang diproduksi oleh Lamborghini, dan salah satu super car yang luar biasanya ini ada di garasi Kobe. Di balik kap mesinnya, tersedia V12 6.500 cc yang mampu menyemburkan tenaga 572 ps. Mobil ini dibeli sekitar US$ 400.000, namun Anda juga perlu membuat asuransi bulanan mobil ini dengan biaya perbulan mencapai US$ 3.000.

3. Bentley Continental GT

Mobil ini sudah diproduksi sejak tahun 2003. Kehadirannya sekaligus membuat kelas brand Bentley menanjak kala itu karena menawarkan kemewahan dan mulai diproduksi secara masal. Saat itu harganya dijual US$ 188.000.

4. Bentley Azure Mulliner

Kobe Bryant menjadi salah satu pemain NBA yang jatuh hati pada Bentley Azure Mulliner sekitar $ 270.000. Meski dipersenjatai mesin V8 turbocharged, Azure juga bisa membuka atapnya jika Anda ingin lebih bersantai.

5. Lamborghini Aventador

Aventador adalah salah satu supercar terbaik saat ini. Dibekali mesin V12 6.500 cc mobil ini bisa mengais tenaga hingga 691 ps. Kobe menyukai mobil ini, dan ia dikabarkan menebusnya seharga US$ 445.000.

Dengan kekayaan yang ditaksir mencapai US$ 260 juta, bukan perkara sulit bagi Kobe untuk mendapatkan supercar idamannya. R.I.P Mamba


Tags Terkait :
Kobe Bryant Supercar
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Kobe Bryant Gemar Menolong Korban Kecelakaan Lalu Lintas

4 tahun yang lalu


Berita
Ada Mobil yang Khusus Dibuat Sebagai Edisi Kobe Bryant

4 tahun yang lalu


Berita
Kobe Bryant dan 5 Supercar Miliknya

4 tahun yang lalu


Berita
Ini Dia Koleksi Mobil Tiger Woods.

9 tahun yang lalu


Berita
Cara Keren Nissan Pangkas Emisi, Andalkan Proses Daur Ulang

3 tahun yang lalu


Berita
Mobil Pertama Mitsubishi Lahir Saat Pandemi Flu Spanyol

4 tahun yang lalu


Berita
Toyota Tepis Berita Miring Terkait Bahan Baku Aluminium Kualitas Rendah

7 tahun yang lalu


Berita
Inilah Mobil-Mobil Pertama Pabrikan Mobil kondang

8 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Melihat Lebih Dekat Suzuki eVitara, Calon Rival Hyundai Kona Electric

3 jam yang lalu


Komparasi
BAIC BJ80 Vs Mercedes-Benz G-Class. Seberapa Mirip Dimensi Dan Spesifikasinya?

8 jam yang lalu


Berita
Suzuki eVitara Debut Dunia, Versi Nyata Dari eVX Concept

13 jam yang lalu


Berita
Tak Cuma Buat Angkut Barang, Hilux Rangga Juga Bisa Jadi Mobil Balap

15 jam yang lalu


Berita
Ingin Menyewa Mobil di Thailand? Butuh Persyaratan Ini, dan Segini Biaya Sewanya

1 hari yang lalu