Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Berlaku Mulai Hari Ini, Truk Dibatasi Melintas 6 Ruas Tol dan 7 Jalan Nasional di Libur Tahun Baru 

Berita
Senin, 30 Desember 2019 14:00 WIB
Penulis : ZCH1708


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Setelah dilakukan pembatasan truk untuk melintas di sejumlah ruas jalan tol dan ruas jalan nasional di Pulau Jawa selama periode libur Natal 20 sampai 21 Desember 2019, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan kembali memberlakukan pembatasan serupa. Ketentuan ini berlaku mulai 30 Desember 2019 sampai 1 Januari 2020.

Total ada enam ruas jalan tol yang dibatasi untuk truk. Keenam ruas tol tersebut adalah ruas tol Jakarta-Merak (2 arah), ruas tol Jakarta-Cikampek (untuk arah ke Cikampek), ruas tol Cikampek-Padalarang-Cileunyi (untuk arah ke Purbaleunyi).

Kemudian ruas tol Bawen-Salatiga berlaku dua arah, ruas tol Prof Sedyatmo Bandara berlaku dua arah serta ruas tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) berlaku dua arah.

BACA JUGA

Tujuh ruas jalan nasional tersebut adalah ruas Pandaan-Malang untuk arah ke Kota Malang, ruas jalan Mojokerto-Caruban berlaku dua arah, ruas jalan Probolinggo-Lumajang (arah ke Lumajang).

Kemudian, ruas jalan Gilimanuk-Denpasar (arah ke Denpasar), ruas jalan Tegal-Purwokerto (berlaku dua arah), ruas jalan Medan-Berastagi Tanah Karo (berlaku dua arah) serta ruas jalan Medan-Pematang Siantar (berlaku dua arah).

Terkait dengan adanya ketentuan pembatasan melintas ini, para pengemudi truk angkutan barang diminta memperhatikan dan diharapkan menggunakan jalan alternatif saat membawa muatannya ke kota tujuan.
 

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Pembatasan Truk Jalan Nasional
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Truk
Pengusaha Truk Mau Mogok Nasional Di Tanggal 20 Maret Imbas Tidak Boleh Lewat Tol

1 hari yang lalu


Berita
Ini Cara Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2024

11 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Kendaraan Listrik Bebas Ganjil Genap Selama Mudik Lebaran

1 tahun yang lalu


Berita
Kemenhub dan Fuso Indonesia Bekerja Sama Dalam Teknologi Digital

3 tahun yang lalu


Berita
UD Trucks : Program Technical Assistance Untuk Konsumen Terdampak Covid-19

4 tahun yang lalu


Berita
Berlaku Mulai Hari Ini, Truk Dibatasi Melintas 6 Ruas Tol dan 7 Jalan Nasional di Libur Tahun Baru 

5 tahun yang lalu


Berita
Sambut Natal Dan Tahun Baru, Akan Ada Pembatasan Operasional Truk Di Tol

5 tahun yang lalu


Berita
Atasi Macet di Tol Cikampek, Jam Operasional Truk Diusulkan Dibatasi

7 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Bus-Bus Mercedes-Benz Bisa Manfaatkan Bengkel Siaga Yang Disediakan Pabrikan

6 jam yang lalu


Bus
Juragan 99 Trans Tawarkan Mudik Nyaman Pakai Armada Baru Mercedes-Benz OH1626 Euro 4 Jetbus 5

7 jam yang lalu


Berita
Jeep Wrangler Terbaru Bakal Meluncur Resmi Di Indonesia April Mendatang, Simak Bocorannya

9 jam yang lalu


Berita
Silsilah Mitsubishi Grandia, Nenek Moyang Mitsubishi Kuda

9 jam yang lalu


Berita
Mobil Balap Listrik Tercepat, 0-100 Km/Jam Hanya 1,8 Detik Bakal Ke Jakarta Juni Nanti

11 jam yang lalu