Empat dealer Chevrolet dari Indonesia menjadi bagian dari dua puluh tiga yang dinobatkan sebagai GM (General Motors) Southeast Asia Grandmaster, diadakan pada 8 Mei 2018 di Dubai. Ajang GM Grandmaster memberikan penghargaan kepada dealer Best of the Best di Asia Tenggara atas keunggulan mereka dalam melayani pelanggan Chevrolet di seluruh penjualan, layanan dan purna jual.
Para peserta terdiri dari para dealer dengan kinerja terbaik dari Indonesia, Filipina, Thailand dan Vietnam. Mereka terpilih berdasarkan penjualan mobil dan suku cadang, layanan, kepuasan pelanggan dan fasilitas yang sesuai standar. Singkatnya, para Grandmaster ini mewujudkan filosofi ‘Complete Care’ di setiap tingkatan dan berhasil melampaui ekspektasi para pelanggan.
“GM mendefinisikan masa depan mobilitas pribadi di ruang konektivitas, penggerak alternatif, kendaraan autonomous dan ride-sharing. Kami bertekad untuk menjadi pemimpin dalam teknologi masa depan.” kata Gary West selaku Head of Future Mobility at GM Middle East
“Dengan adanya produk-produk baru yang menarik, kombinasi dari teknologi global GM tercanggih dan fokus berkelanjutan kami dalam memberikanpengalaman terbaik bagi pelanggan bersama dengan mitra dealer, kami terus meningkatkan pelayanan pelanggan serta mendorongeksistensi merek Chevrolet lebih jauh lagi," kata Sumito Ishii selaku Vice President for Vehicle Sales, Service and Marketing for GM Southeast Asia.
Ajang GM Southeast Asia Grandmasters diakhiri dengan acara gala awards dinner, di mana para dealer-dealer secara resmi dinyatakan sebagai GM SEA Grandmasters.