Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Mobil Listrik

Inilah Li Auto Mega, Lawan Alphard Yang Dipersenjatai Tenaga Listrik

Li Auto merupakan produsen asal China yang sudah memamerkan kendaraan mereka di Guangzhou Auto Show beberapa waktu lalu. Simak spesifikasinya
Mobil Listrik - Selasa, 2 Januari 2024 13:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


OTODRIVER - Produsen baru asal China, yaitu Li Auto mengumumkan rencana besar mereka di 2024 yaitu peluncuran mobil baru yang disebut-sebut sebuah MPV.

Adapun Multi Purpose Vehicle tersebut dipersenjatai tenaga listrik dan meskipun tampilannya terlihat futuristik, harga jualnya disebut-sebut akan kurang dari 600 ribu yuan atau Rp 1,3 miliar.

CAR News China , Minggu (31/12), melaporkan bahwa Li Auto telah membuka prapenjualan  sejak 17 November, yang juga bertepatan dengan kegiatan Guangzhou Auto Show. 

BACA JUGA

Diposisikan sebagai MPV besar, Li Mega nama mobil listrik tersebut, memiliki dimensi yang berukuran 5.350/1.965/1.850 milimeter, dengan panjang wheelbase 3.300 milimeter. 

Li Auto Mega memiliki dimensi yang besar

Sedangkan untuk powertrain, mobil itu mengemas sistem penggerak empat roda bermesin ganda, dengan tenaga maksimum motor depan dan belakang masing-masing sebesar 155 kW dan 245 kW, serta torsi puncak gabungan sebesar 542 Nm. 

Li Auto mengeklaim bahwa catatan waktu untuk berakselerasi dari mulai 0 sampai dengan 100 kilometer/jam, mobil MPV listrik murni itu hanya butuh 5,5 detik dan kecepatan tertinggi dari mobil MPV ini mencapai 180 kilometer/jam.

Baterai mobil Li Auto Mega berasal dari paket baterai lithium ternary Qilin 5C CATL dengan kapasitas 102,7 kWh, memberikan jangkauan jelajah CLTC 710 km dan konsumsi daya yang sangat komprehensif yakni 15,9 kWh/100 kilometer.

Selain itu, Li Mega mendukung pengisian daya ultra cepat 5C dengan arsitektur 800 volt serta kapasitas pengisian puncak sebesar 552 kW. Hanya dibutuhkan 12 menit untuk menambah jarak tempuh 500 kilometer, menurut produsen mobil tersebut. (AB)


Tags Terkait :
Li-Auto Mega Mobil Listrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
BYD Siapkan Baterai Baru Yang Bisa Terisi Penuh Dalam Waktu 10 Menit Saja

3 minggu yang lalu


Mobil Listrik
Inilah Li Auto Mega, Lawan Alphard Yang Dipersenjatai Tenaga Listrik

6 bulan yang lalu


Mobil Listrik
MPV Listrik Tiongkok Ini Laku 98 Unit Per Menit

7 bulan yang lalu


Berita
Kredit GWM Haval H6 Mulai Rp 20 Jutaan Dengan Bunga 0%, Ini Dia Skema Lengkapnya

2 minggu yang lalu


Berita
Tertarik GWM Haval H6 Hybrid? Simak Skema Kreditnya Hingga 6 Tahun

2 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Akselerasi Mobil Listrik Xiaomi, 0-100 Km/Jam Tembus 3,24 Detik

3 bulan yang lalu


Mobil Listrik
SU7 Sukses Dipesan 50.000 Unit Dalam 27 Menit, Xiaomi Pastikan Rilis Model Kedua Akhir Tahun Ini

3 bulan yang lalu


Mobil Listrik
4 Produsen Mobil Listrik Asal China Ini Kebanjiran Pesanan

10 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Toyota Sediakan Fasilitas Ultra Fast Charging 120 kW Di Mall Ini

1 jam yang lalu


Berita
Mazda Suntik Mati MX-5 Miata 2.0 Liter. Sisakan Versi Mesin 1.5 Liter

3 jam yang lalu


Berita
Aito Diakusisi DFSK Seres, Aito M9 dan M7 Siap Mejeng di GIIAS 2024

16 jam yang lalu


Berita
Skema Kredit Innova Hybrid Tipe Tertinggi Menggiurkan, Cicilannya Mulai Rp 15 Jutaan

20 jam yang lalu


Berita
Perdana, Isuzu Bawa Elf Listrik di GIIAS 2024

21 jam yang lalu