Toyota memasuki dunia kendaraan listrik penuh tahun lalu dengan bZ4X. Pabrikan Jepang ini menegaskan akan lebih banyak produk full setrum yang akan hadir dari tungku pabrik mereka.
Salah satu desas-desus yang kian santer adalah kehadiran sedan bZ3. Model ini memang belum secara resmi diungkap oleh three ovale, namun Car News China melaporkan bocoran foto dan informasi dari Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi China telah muncul dan menunjukkan mobil dari berbagai sudut.
Kemunculan bocoran bZ3 di Cina bukanlah yang pertama kali terjadi. Rincian mengenai motor listrik tunggal telah muncul, menunjukkan bZ3 akan ditawarkan dalam dua variasi dengan 183 hp atau 244 hp. Terlepas dari kekuatannya, kecepatan tertinggi dilaporkan dibatasi hingga 100 mph (160 km/jam).
Berdasarkan ukuran, sedan listrik ini memiliki panjang 4.724,4 mm, lebar 1.828,8 mm, tinggi 1.473,2 mm dan wheelbase 2.870,2 mm.
Berdasarkan rincian itu, bZ3 punya dimensi antara Corolla dan Camry. Model trim atas menampilkan output daya yang lebih tinggi dengan lebih banyak fitur, termasuk roda 18 inci. Model standar mendapat velg 16 inci dan tampilan lebih bersahaja.
Sedangkan untuk desain, ingatan kita akan mengacu pada sosok Toyota Crown yang diluncurkan secara global Juli silam. Walau dari segi dimensi Crown jauh lebih bongsor.
Mengenai harganya, sampai detik ini gelap dan tak secuil informasi pun hadir berkenaan dengan hal tersebut.
Markondez