Beranda Berita

Toyota Alphard dan Vellfire PHEV Diperkenalkan. Hanya Ada Varian Kasta Atas

Berita
Selasa, 24 Desember 2024 10:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Berita - Toyota Alphard dan Vellfire PHEV Diperkenalkan. Hanya Ada Varian Kasta Atas
Toyota


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Toyota Alphard dan VellFire Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) resmi diluncurkan di Jepang beberapa saat lalu. Kedua model ini hanya ditawarkan dalam varian tertinggi dengan opsi Executive Lounge yang punya formasi 6 tempat duduk. Dan khusus untuk Alphard ditawarkan juga versi Spacious Lounge dengan format 2+2 seater layaknya Lexus LM sebagai perluasan pilihan. 

Keduanya akan mulai dijual ke publik Negeri Matahari Terbit pada 31 Januari 2025 mendatang. Mengenai harga, Alphard PHEV ditetapkan di angka 10,65 juta Yen (sekitar Rp 1,1 miliar) dan Velfire PHEV di angka 10.85 juta yen (Rp 1,12 miliar). Khusus untuk banderol Alphard Spacious Lounge belum diungkapkan.

Foto - Toyota Alphard dan Vellfire PHEV Diperkenalkan. Hanya Ada Varian Kasta Atas
Alphard-Vellfire PHEV layout . Foto: Toyota

Mengutip dari laman global.toyota, kedua model ini merupakan model pertama MPV Jepang yang menggunakan format PHEV.

Menilik dari speksifikasinya, mereka mengkaryakan mesin yang sama berkode A25A-FXS naturally asphirated berkapasitas 2.5 liter yang diakurkan dengan transmisi E-CVT. Keduanya memadu dengan dua motor listrik yang ditempatkan di bagian depan dan belakang. 

BACA JUGA

Total tenaga gabungan yang berhasil dihimpun yakni 302 hp yang disalurkan ke empat rodanya melalui system E-Four.

Dari ukuran baterai, versi PHEV ini dibekali dengan baterai lithium-ion berkapasitas 51Ah. Ukuran ini jauh lebih besar dari versi HEV yang hanya berukuran 5 Ah saja. Untuk pengisian daya setrumnya tersedia pilihan AC ataupun DC. Untuk pengisian DC, ia sanggup memenuhi baterainya 20 ke 80% dalam waktu 38 menit.

Baik Alphard PHEV ataupun Vellfire PHEV mampu dijalankan dalam mode full elektrik sejauh 73km (WLTC). Sedangkan pihak Toyota juga melakukan klaim bahwa kedua MPV mewahnya ini punya konsumsi BBM 16,7 km/liter.

Lalu apakah versi PHEV ini juga akan segera sampai di Indonesia?

Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy mengatakan bahwa saat ini pihaknya belum bisa memberikan komentar. “Saya belum bisa memberi komentar untuk model-model baru ya,” tuturnya saat dihubungi, Senin (23/12/2024).

Saat ini untuk pasar Indonesia, Toyota baru punya satu lini produk PHEV saja yakni RAV4 GR Sport PHEV yang diluncurkan 2023 silam. (SS)

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Toyota Alphard Vellfire PHEV
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mercedes-Benz Pamerkan Konsep V-Class EV Di Auto Shanghai 2025

1 hari yang lalu


Berita
Denza D9 Sudah Ada Di Pasar Mobkas, Harganya Malah Lebih Mahal Rp 100 Juta

1 hari yang lalu


Berita
Rekomendasi Mobil Seken Untuk Mudik Lebaran, Harga Mulai Rp 100 Juta Hingga Rp 1 Miliar

3 hari yang lalu


Berita
Siap Bersaing di Indonesia, XPeng Berencana Merakit Mobil Mereka di Purwakarta

6 hari yang lalu


Terkini

Berita
GWM Tank 300 Diesel Potensial Masuk Indonesia, Siap Lawan Pajero Dan Fortuner

36 menit yang lalu


Berita
Geely Starwish Segera Masuk Indonesia, Pesaing BYD Dolphin Dan Wuling BinguoEV

1 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Jemput Bola Siapkan Tenaga Terampil Dalam Bidang Otomotif

2 jam yang lalu


Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

1 hari yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

1 hari yang lalu