Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Jalur Arteri Lintas Selatan Jawa: Waspadai Jalur Nagreg

Berita
Senin, 8 April 2024 06:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji


OTODRIVER - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandung, melakukan strategi kanalisasi yang memisahkan kendaraan beroda empat dengan beroda dua untuk mengurai kemacetan lalu lintas menuju Jalur Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

“Ya jadi salah satu cara bertindak yang kami lakukan malam ini adalah kanalisasi, di mana ini merupakan bentuk responsif kita terhadap kondisi lalu lintas di jalan,” kata Kasatlantas Polresta Bandung, Kompol Mangku Anom, di Kabupaten Bandung, Minggu malam (7/4).

Anom menyebut pelaksanaan kanalisasi akan berlangsung sepanjang arus mudik hingga arus balik, dan akan dihentikan ketika kondisi jalan sudah benar-benar landai dan arus balik sudah selesai. “Di mana apabila antrian sudah tertib, InsyaAllah untuk arus pun akan jauh lebih lancar. Malam ini kami coba sosialisasikan dan kami tunggu hasilnya sampai dengan arus cukup mencair di sekitaran Nagreg,” jabarnya.

BACA JUGA

“Kanalisasi dilakukan pada saat kondisi memang dibutuhkan, seperti contohnya malam ini (7/4) ada sedikit tren kenaikan, maka kami coba lakukan kanalisasi karena jumlah pemotor atau roda dua cukup meningkat pada malam ini,” katanya.

Selain melakukan strategi kanalisasi, Polresta Bandung juga berupaya untuk mencegah kemacetan dengan cara melakukan pengalihan arus di Jalur Nagreg, pada H-3 Lebaran 2024.

Adapun pengalihan arus itu dilakukan di Cagak Nagreg terhadap arus yang mengarah ke Tasikmalaya. Sehingga kendaraan pemudik diarahkan untuk berbelok ke kanan ke arah Garut.

“Pengalihan arus di jalur Negreg benar, kami pun sudah melakukan pengalihan arus ke arah Leles dikarenakan jalur Limbangan yang cukup sangat padat,” katanya, seperti dikutip dari Antara.

Lebih lanjut, Anom mengatakan pada H-3 Lebaran belum terjadi puncak arus mudik di wilayah Nagreg. Oleh karena itu, pihaknya akan terus mengantisipasi terhadap lonjakan arus kendaraan terus dilakukan hingga H-1 Lebaran.

“Namun apabila kita melihat jumlah, jumlahnya masih belum maksimal dari prediksi yang disampaikan oleh Kementerian Perhubungan,” pungkas Anom. (EW)


Tags Terkait :
Mudik Lebaran2024 Arusmudik Arusbalik Tol Arteri Pantura Jalurselatan Polri Korlantas Kemenhub Dishub Kabupaten Bandung
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Polres Cianjur: Hindari Jalur Jonggol-Puncak II Saat Malam Hari

7 bulan yang lalu


Berita
Jalur Arteri Lintas Selatan Jawa: Waspadai Jalur Nagreg

7 bulan yang lalu

Tips
Aman-Nyaman Di Perjalanan Mudik 2024: Anggap Kemacetan Bagian Dari ‘Wisata Lebaran’

7 bulan yang lalu


Berita
Arus Pemudik Ke Arah Barat Jabodetabek Makin Padat

7 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

26 menit yang lalu


Berita
Industri Otomotif Jadi Pahlawan Devisa, Diharap Garap Segmen Murah Hybrid

1 jam yang lalu


Truk
Luar Biasa, Truk Rem Blong Minta Darah Lagi !!

3 jam yang lalu


Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

13 jam yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Akan Jadi Tempat Ideal Untuk Belanja Mobil Baru

16 jam yang lalu