Beranda Berita

Porsche Berencana Hadirkan SUV Listrik Lebih Mewah Dari Cayenne

Berita
Senin, 3 Juli 2023 14:00 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman
Berita - Porsche Berencana Hadirkan SUV Listrik Lebih Mewah Dari Cayenne


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Jakarta, OTODRIVER- Porsche tak mau tinggal diam dalam hal transisi ke arah elektrifikasi, sebentar lagi akan ada model ev baru yaitu 'Macan' yang akan diluncurkan pada tahun 2024.

Tidak puas sampai disitu, Oliver Blume, CEO Porsche dan ketua Grup Volkswagen, menguraikan strategi perusahaan untuk mencapai tujuan elektrifikasi, dalam rapat tahunan. 

Porsche mengungkapkan rencana untuk menghadirkan SUV listrik besar yang belum diberi nama. Bahkan menariknya mobil tersebut diposisikan di atas Cayenne, dan nantinya SUV ini akan menargetkan pasar Cina dan AS serta wilayah menguntungkan lainnya.

Dikutip dari laman CarBuzz, Blume menggambarkan sedikit tentang SUV listrik murni yang akan dihadirkan oleh Porsche. Ia mengatakan mobil listrik tersebut akan menawarkan konsep kendaraan baru dengan perfoma yang mengesankan, serta bagian interior juga akan menjadi salah satu yang menarik. 

BACA JUGA

Tak hanya itu saja, ia mengatakan nantinya SUV listrik dari Porsche juga akan menggabungkan kemampuan mengemudi otomatis yang canggih, artinya akan ada pengalaman baru bagi penggunaannya. 

Dari kisi-kisi yang ada, mobil listrik tersebut yaitu K1 yang sudah lakukan pengembangan sejak tahun 2020 silam. Mobil tersebut nantinya akan hadir tiga baris dengan interior yang menawan, dan akan dibangun di atas platform SSP Sport masa depan, turunan dari Platform Sistem Scalable Grup Volkswagen.

Sementara itu sumber terpercaya dari Porsche menggambarkan bahwa mobil tersebut memiliki panjang lima meter. Tentunya tak sedikit yang penasaran, meski belum ada detail lebih dalam mengenai SUV listrik ini. (AAR). 

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Porsche Mobil Listrik SUV Listrik Model Baru Mobil Mewah Mobil SUV Kendaraan Listrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Porsche Berencana Hadirkan SUV Listrik Lebih Mewah Dari Cayenne

1 tahun yang lalu


Berita
Produsen Baru EV Asal Italia Akan Luncurkan SUV Mewah

2 tahun yang lalu


Berita
Deretan Mobil Hybrid di Indonesia Dari Yang Paling Murah Hingga Termahal

2 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Genesis Berencana untuk Hadirkan 8 EV pada Tahun 2030

2 tahun yang lalu


Berita
Lotus Ucapkan Selamat Tinggal Untuk Mobil Bensin, Ini Sajian Pamungkasnya

3 tahun yang lalu


Berita
Carmine Red GTS, Penanda Pencapaian Penjualan Satu Juta Porsche Cayenne

4 tahun yang lalu


Berita
Setelah Indonesia, Denza Bakal Hadir Di Eropa Untuk Pertama Kalinya

2 minggu yang lalu


Berita
Porsche Suntik Mati 718 Cayman dan Bakal Digantikan Dengan 718 EV

8 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

18 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

19 jam yang lalu


Berita
Melihat Deretan Produk Terbaru Geely Group Yang Berpotensi Masuk Pasar Indonesia Di Markas Besarnya Langsung

20 jam yang lalu


Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

1 hari yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

1 hari yang lalu