Beranda Berita

Ford Berencana Akan Tambahkan Trim Lebih Banyak ke Model Bronco di Masa Mendatang

Berita
Minggu, 30 April 2023 15:55 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman
Berita - Ford Berencana Akan Tambahkan Trim Lebih Banyak ke Model Bronco di Masa Mendatang


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Kabar baik bagi pecinta kendaraan 4x4 karena Ford berencana untuk menambahkan lebih banyak trim ke model Bronco. Hal ini didasari oleh perkataan seorang eksekutif top Ford.

Dikutip dari laman CarBuzz.com, Jim Baumbick, Wakil Presiden Operasi Pengembangan Produk dan Kualitas Ford menegaskan bahwa Bahkan tetap optimis tentang kelahiran kembali SUV setara Jeep JL Wrangler.

"Peluang besar ketika Anda memiliki sesuatu produk unggulan seperti Bronco untuk memperluas ke ruang baru dan mengejar pelanggan yang berbeda," katanya.

Seperti diketahui ada tiga contoh yakni Everglades, Raport dan Heritage, menurutnya semua hadir untuk konsumen yang berbeda dan akan banyak lagi pelanggan yang datang.

BACA JUGA

"Untuk di Bronco kami tidak akan melepaskan setiap peluang, dan kami memiliki banyak peluang yang berbeda disetiap model untuk pelanggan," tambahnya.

Seperti diketahui beberapa waktu lalu meluncur Bronco edisi terbatas dengan sentuhan gaya retro yang terlihat fantastis dengan desain yang diusung. Bahkan jika melihat data yang ada Ford membuat 3.932 unit Heritage Limited Edition antara model dua dan empat pintu yang diluncurkan selama dua tahun. 

Tidak mengherankan jika Ford bekerja keras untuk menjaga jajaran Bronco tetap segar karena akan ada jajaran Jeep Wrangler 2024 yang diperbarui. Dirumorkan mobil tersebut hadir dengan listrik penuh.
 


Tags Terkait :
Ford Ford Bronco Trim Baru Model Bronco Mobil Ford
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Ford Everest Sport Resmi Meluncur, Dibanderol Rp 799 Juta

1 hari yang lalu


Berita
Meski Dijual Lebih Mahal, Namun Ford Everest Tetap Pede Lawan Fortuner Berkat Fitur-Fitur Ini

6 bulan yang lalu


Berita
Melibas Jalanan Menanjak Dari Jakarta Hingga Setiabudi Bandung, Segini Konsumsi BBM GWM Tank 500 HEV

10 bulan yang lalu


Berita
Persaingan SUV di Indonesia Sengit, Adakah Kemungkinan Ford Bronco Masuk?

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

4 menit yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

1 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

1 jam yang lalu


Berita
Melihat SUV PHEV Geely Starwish 7, Bisa Tempuh Jarak Hingga 1.420 KM

2 jam yang lalu


Berita
Cartini Iconic Sunday Drive, Ajang Kumpul Seru Srikandi Para Pecinta Otomotif

3 jam yang lalu