Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Hore! Pabrik VW dan Mercedes-Benz Jerman Beroperasi Normal Pekan Depan

Pabrik VW dan Mercedes-Benz yang sempat dihentikan produksinya di Jerman, akan kembali melanjutnya pengerjaannya pada pekan depan.
Berita
Jumat, 17 April 2020 11:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Produsen otomotif asal Jerman, Volkswagen (VW) dan Mercedes-Benz akan memulai kembali produksi di beberapa pabriknya yang terletak di Jerman, menyusul pandemi yang segera berakhir di negara tersebut.

Seperti dilansir Reuters, kanselir Angela Merkel mengatakan bahwa Jerman telah mencapai kesuksesan dalam perjuangannya melawan virus Corona dan akan melakukan pembukaan kembali sebagian toko pada minggu depan, serta sekolah mulai 4 Mei.

Tidak seperti Italia dan Spanyol, Jerman tidak pernah melarang produksi mobil, meskipun pabrik sempat terhenti setelah pihak berwenang membatasi pergerakan orang dan memerintahkan penutupan beberapa dealer mobil.

Bahkan Volkswagen mengatakan akan mulai memproduksi mobil untuk merek intinya di Zwickau, Jerman, dan di Bratislava, Slovakia, pada 20 April.

Pabrik di Rusia, Spanyol, Portugal dan Amerika Serikat akan meningkatkan produksi mulai 27 April dan seterusnya, bergabung dengan pabrik di Afrika Selatan, Argentina, Brasil, dan Meksiko pada bulan Mei.

"Dengan keputusan dari pemerintah federal dan negara bagian di Jerman dan melonggarnya pembatasan di negara-negara Eropa lainnya, kondisi telah ditetapkan untuk dimulainya kembali produksi secara bertahap," kata Ralf Brandstaetter, Chief Operating Officer Volkswagen. Di Cina, 32 dari 33 pabrik VW telah kembali berproduksi dan tidak ada infeksi virus Corona di antara karyawan yang dilaporkan.

Sementara induk Mercedes-Benz Daimler mengatakan bahwa pabriknya di Hamburg, Berlin dan Untertuerkheim akan melanjutkan produksi minggu depan. Pabriknya di Berlin membuat sistem manajemen mesin untuk kendaraan yang dijual di China.


Tags Terkait :
VW Mercedes-Benz Pabrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Enam Pabrikan Dicurigai Akali Standar Emisi Diesel

Jika terbukti bisa dikenai denda yang luar biasa.

4 minggu yang lalu


Berita
VW Bakal Suntik Mati Touareg, Fokus Jual Mobil Murah

Volkswagen dikabarkan bakal menyuntik mati SUV andalannya, yakni Touareg.

3 bulan yang lalu


Berita
Pabrikan Jerman Keteteran Hadapi EV Buatan Pabrikan Tiongkok

Tidak bisa mengejar produktivitas pengembangan dan produksi EV asal Cina.

4 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Kuasai 10% Penjualan Mobil Listrik di Eropa, BYD Suntik Investasi Yang Bikin Produsen Jerman Ketar-Ketir

Dengan mendirikan pabrik baru, BYD ingin menambah pendapatan mereka di benua Eropa.

1 tahun yang lalu


Berita
Jerman Tarik Subsidi Untuk Mobil Listrik, Para Pabrikan Berikan Subsidi Mandiri Hingga Rp 70 Juta

Dengan diberhentikannya subsidi oleh pemerintah Jerman, maka produsen menawarkan subsidi mandiri yang besarnya hingga Rp 70 jutaan.

1 tahun yang lalu


Tips
Pentingnya Memilih Oli Yang Sesuai Dengan Spesifikasi Mesin Mobil Kita, Ketahui 3 Langkah Ini

Konsumen perlu memilih oli yang sesuai dengan mobil yang digunakan. Begini caranya

2 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Volkswagen Group Rencanakan Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Ini Bocorannya

Indonesia banyak dilirik pabrikan mobil dunia karena nikel

2 tahun yang lalu


Berita
Mercedes-Benz dan VW Stop Jualan Mobil Berbahan Bakar Fosil di 2035

Pembuat mobil diharuskan menjual kendaraan berbahan bakar fosil di benua itu mulai tahun 2035.

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hyundai Kembali Tancap Gas di ASEAN Cup™ 2026, Ini Hasil Undian Resminya

Hyundai kembali menggar ASEAN Hyundai Cup™ 2026.

8 jam yang lalu


Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

12 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

13 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

16 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

16 jam yang lalu