Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Mobil Listrik

VW Niat Luncurkan MPV 7 Penumpang Tenaga Listrik

Mobil Listrik
Senin, 27 April 2020 15:00 WIB
Penulis : Imam Ghozali


SUV dan sedan saat ini menjadi segmen mobil populer jika melihat pasar roda empat dunia. Meski demikian Volkswagen (VW), berniat untuk meluncurkan MPV 7 penumpang tenaga listrik. Namun, saat ini mobil tersebut masih berupa konsep dengan nama ID Buzz 'Microbus'.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Volkswagen Board Member R&D, Frank Welsch. Ia menyebut bahwa nantinya MPV tersebut akan menjadi penggani peran VW Touran. Meski ia mengganggap banyak orang yang kurang tertarik dengan VW Touran. 

BACA JUGA

Frank menyebut, dengan kehadiran ID Buzz itu nantinya akan memberikan pilihan kepada konsumen yang tertarik dengan mobil 7 penumpang, namun desainnya bukan SUV seperti Tiguan Allspace, melainkan MPV. Ia bahkan memperkuat petnyataannya itu dengan mengatakan bahwa ID Buzz bukan MPV sembarangan.

"Sekarang kami memiliki konsep lain. Dan kami telah mempersiapkan generasi berikutnya dengan keluarga ID, termasuk ID Buzz, yang sedang kami kembangkan sekarang. Ini adalah penerus Touran yang bagus. Buzz memiliki banyak ruang. Ini tampak hebat. Versi produksi bahkan lebih baik daripada konsepnya. Ini yang terbaik dari Touran," tutur Frank.

Ia juga yakin meski SUV mendominasi pasar roda empat global, masih ada konsumen yang tertarik dengan MPV.

"MPV belum berakhir, meskipun permintaan turun sedikit. Mereka membutuhkan desain yang lebih baik sekarang. Inilah mengapa desain ID Buzz cukup emosional," kata Frank.

Sebagai informasi, mobil ini akan mengusung platform dari MEB architecture. Mobil konsep ini juga dikatakan akan mampu berlari hingga 598 km dengan tenaga listrik. Mobil diklaim mampu menyemburkan 268-369 dk. Kabarnya mobil akan segera masuk jalur produksi pada 2022.


Tags Terkait :
Volkswagen MPV Mobil Listrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Demi Bersaing di Pasar EV Global, Mercedes-Benz Investasi Rp 30 Triliun di China

2 bulan yang lalu


Berita
Baru Launching Kemarin, VW ID.Buzz Sudah Laku 17 Unit Di GIIAS 2024

3 bulan yang lalu


VIDEO: Crash Test Volkswagen ID.Buzz (Euro NCAP)

Crash Test | 1 tahun yang lalu


Van
Harga Mobil Baru Turun? Bisa Terjadi Pada Citroen e-Spacetourer

3 tahun yang lalu


Van
Volkswagen T7 Multivan Akan Dipasarkan 2022

3 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Volkswagen Siapkan Mobil Listrik Dengan Harga Terjangkau di 2025, Ini Bocorannya

3 tahun yang lalu


Mobil Listrik
VW Niat Luncurkan MPV 7 Penumpang Tenaga Listrik

4 tahun yang lalu

Van
VW Caddy 2021 Makin Sanggup Angkut Barang

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hanya Ada 60 Unit di Indonesia, Mercedes-Benz Resmi Jual S-Class President Edition

17 jam yang lalu


Berita
Alumni UGM Sukses Gelar KAGAMA 4x4 Jatiluhur Jungle Rush 2024, Ini Keseruannya

18 jam yang lalu


Bus
Peserta Abdiyasa Nasional 2024 Belajar Paham Truk Dan Bus Di Fasilitas Hino

21 jam yang lalu


Berita
Hyundai Tucson Sudah Bisa Dipesan Saat Ini

1 hari yang lalu


Berita
Berbeda Dengan Brand Cina Lain, Mengapa Jetour Tak Hadirkan EV?

1 hari yang lalu