Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Mitsubishi Outlander Sport Facelift Siap Hadir Tahun Ini Di Indonesia

Berita
Minggu, 12 Februari 2017 12:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Mitsubishi Outlander Sport yang jadi model crossover andalan Mitsubishi bakal mendapat penyegaran tahun ini. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku produsennya tetap percaya diri dengan mesin yang diusung Outlander Sport.

Jika disejajarkan dengan crossover seperti Honda HR-V, Nissan Juke, dan Chevrolet Trax, Outlander Sport punya mesin yang lebih besar, yakni 2.000 cc. Bentuknya juga sporty membuat banyak publik jatuh hati. "Sampai sekarang kita masih memproduksinya di (pabrik) Pulo Gadung, Jakarta," tukas Hisashi Ishimaki, Presiden Direktur PT KTB pekan ini.

BACA JUGA

Meski begitu, penjualan Outlander Sport yang dibanderol Rp 330-370 juta itu memang mengalami penurunan karena lama tak disegarkan. "Untuk menggairahkan penjualannya, tahun ini Outlander Sport pun siap diimprovisasi," lanjut Hisashi Ishimaki. Jajaran petinggi PT KTB bahkan juga menunjukkan kesiapannya untuk memberikan facelift baik eksterior dan interior dan diluncurkan tahun ini.

Outlander Sport yang debut di Indonesia sejak 2012 memang terbilang minim penyegaran. Kini, ia harus mati-matian bersaing dengan crossover bermesin 1.500 cc dengan harga yang lebih murah. 

Wujud Outlander Sport generasi baru sebenarnya belakangan ini sudah bocor di dunia maya. Tampangnya seperti mengacu pada Mitsubishi Concept XR-PHEV II, membuat desain depan dan belakang sangat futuristik.Tapi model baru ini kemungkinan paling cepat baru masuk Indonesia di 2018. Apalagi tahun ini Mitsubishi akan sangat fokus pada MPV pesaing Avanza yang berbasis XM Concept.

Sebagai catatan, dari data penjualan Gaikindo 2016 sebanyak 1.812 unit Outlander Sport terdistribusi dari pabrik ke dealer. 

Outlander Sport facelift di India (indianautosblog)

Baca juga:

Daftar Harga Mitsubishi Terbaru (Februari 2017)

Mitsubishi Outlander Sport Di AS Disegarkan Sambil Menunggu Generasi Baru


Tags Terkait :
Mitsubish Outlander Sport
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Used Car
Mitsubishi Outlander Sport, SUV Berharga Menarik Beratap Panoramic

3 tahun yang lalu


Berita
Mitsubishi Outlander Sport Facelift Siap Hadir Tahun Ini Di Indonesia

7 tahun yang lalu

Berita
Nissan Tegaskan Tidak Ada Sharing Platform Patrol dan Pajero

2 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Pajero Akan Hadir Kembali Di 2027. Penantang Baru Di Segmen SUV Premium

4 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Lancer Benar Dilahirkan Kembali, Tapi Sebagai EV

4 bulan yang lalu


Berita
BYD Jadi Mobil Teraman Di Dunia

8 bulan yang lalu

Berita
Mengenal Lebih Jauh Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Hybrid

9 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga MITSUBISHI Terbaru (Januari 2024)

9 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

2 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

2 jam yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Dari Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9

3 jam yang lalu


Berita
MINI Luncurkan Dua Mobil Sekaligus Di GJAW 2024

4 jam yang lalu


Berita
Subaru Jual BRZ Drift Edition Hanya 5 Unit, Harga Rp 1.09 Miliar

4 jam yang lalu