Pengembangan mobil sport dari Mazda sepertinya sudah akan memasuki tahap produksi massal. Setelah pernah hadir dengan mobil konsepnya Mazda RX-Vision Concept salah satu pihak direksi Mazda memastikan mereka akan hadirkan versi produksi masalnya yaitu bernama RX-9.
Seperti yang dikabarkan Motoring (24/8), sempat dikabarkan bahwa Mazda RX-Vision tersebut akan disebut dengan nama RX-7. Tapi ternyata nantinya mobil tersebut tidak akan mengunakan nama ini, melainkan RX-9. Nama itu sekaligus merefleksikan sebagai mobil sport penerus RX-7 dan RX-8 yang lebih canggih.
Ditambah lagi dengan pemberitaan dari majalah Jepang, Holiday Auto yang mengatakan bahwa seluruh jajaran direksi Mazda telah menyetujui desain, engineering dan produksi dari penerus Mazda RX-8 ini.
Mazda akan menyiapkan versi protipenya dan akan ditunjukan kepada publik pada Tokyo Motor Show 2017 sekaligus merayakan 50 tahun kelahiran mesin rotary. Sedangkan model acuan produksinya akan diperkenalkan pada Tokyo Motor Show 2019 mendatang. Yang pasti mobil ini tidak akan lebih cepat hadir diperkenalkan dari tahun 2020 sekaligus memperingati ulang tahun Mazda ke-100 tahun.