Wuling Air EV merupakan mobil listrik yang sudah dipasarkan Wuling sejak tahun lalu, kemudian mendapatkan keringanan pajak sejak April tahun ini.
Sejak dirilis, Air EV memang menjadi buah bibir para pencinta otomotif tanah air. Pasalnya ini adalah mobil listrik paling murah saat ini. Sebelum keringanan pajak, Air EV Standard dijual Rp 243 juta dan Long Range Rp 299,5 juta. Kedua angka sudah berstatus on the road DKI Jakarta.
Memiliki kapasitas baterai 26,7 kWh, dengan jarak tempuh 300 kilometer untuk tipe Long Range, dan 17,3 kWh dengan jarak tempuh 200 km untuk tipe Standard Range. Proses pengecasan juga sangat mudah dan bisa dilakukan di rumah, di mana pengguna hanya perlu mencolokkan pada sumber listrik dan bisa langsung disalurkan ke mobil listrik melalui soket jenis AC GB/T dengan daya listrik minimal sebesar 2.200 Watt. Oleh karena itu, mobil ini dianggap praktis untuk harian.
Dengan keringanan pajak, mobil yang bebas melintas ganjil-genap ini dibanderol dengan harga yang lebih murah.
Brand and Marketing Director Wuling Motors, Dian Asmahani saat hadir di pameran Periklindo Electric Vehicle Show atau PEVS 2023 mengatakan, bahwa bantuan dari pemerintah itu memangkas harga jual Air ev sebanyak Rp20 jutaan. “Kalau Long Range Rp 27 jutaan, kalau Standard bisa hemat Rp 21 jutaan. Tapi besarannya tergantung dasar pengenaan pajak masing-masing daerah,” ujarnya di JIExpo Kemayoran, Jakarta, dikutip Jumat 19 Mei 2023.
Dian menuturkan, bahwa sampai saat ini sudah ada ratusan konsumen yang menikmati insentif tersebut. Mereka juga mendapatkan unit tanpa membutuhkan waktu lama. “April kemarin sudah ada 747 konsumen yang dapat insentif pengurangan PPN. Tidak ada inden, semua unit stoknya tersedia,” ucapnya.