"Pasar Malam" Xpander Sudah Dikunjungi Puluhan Ribu Orang

"Pasar Malam" Xpander Sudah Dikunjungi Puluhan Ribu Orang

Mitsubishi Indonesia kembaIi mengadakan kampanye “Xpander Tons of Real Happiness” di Palembang, Sumatera Selatan. Bertempat di Palembang Icon Mall pada 23 - 25 November 2018, event ini merupakan yang ketujuh dari rangkaian roadshow ke 9 kota di Indonesia.

Kampanye yang mengangkat tema 'pasar malam' ini sendiri punya misi pamer keunggulan Xpander sebagai satu-satunya Low MPV dengan fitur lengkap dan tenaga besar yang mampu membawa berton-ton kebahagiaan bagi keluarga Indonesia.

 

Seperti di kota-kota lainnya kampanye 'Xpander berbagi kebahagiaan' ini dikemas dalam layaknya pasar malam lengkap dengan taman hiburan. Ada pilihan wahana yang dapat dinikmati seperti Ferris Wheel, Carousel, Swing Carousel, Mini Xpander Traffic Park, Balloon Castle, 360 photo booth dan berbagai aktivitas menyenangkan lainnya.

Termasuk juga spot-spot menarik untuk berfoto bersama dan berkesempatan untuk ikut serta dalam kompetisi media sosial berhadiah “Post the Spot”. Keluarga Sasono sebagai “Agent of Happiness” yang terdiri dari Dwi Sasono, Widi Mulia, Dru dan Widuri, turut hadir dan akan menampilkan performance untuk berbagi kebahagiaan kepada masyarakat kota Palembang.

“Xpander Tons of Real Happiness melanjutkan roadshow di kota ke-7 dengan berbagi kebahagiaan bersamaa masyarakat Kota Palembang. Setelah dikunjungi oleh lebih dari 71.000 pengunjung di enam kota sebelumnya, masih ada dua kota lainnya di Indonesia yang akan kami kunjungi hingga awal tahun mendatang dengan menghadirkan berbagai hiburan dan program yang semakin menarik untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi para pengunjung Xpander Tons of Real Happiness”, ujar Imam Choeru Cahya, Head of Sales & Marketing Group PT MMKSI.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com