Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Tips

Jangan Salah Kaprah, Pilih Jenis Air untuk Radiator Tak Boleh Sembarangan

Tips
Selasa, 21 Maret 2023 14:00 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman


Air radiator memiliki fungsi sebagai pendingin mesin, dengan fungsi yang vital itu penggantian air radiator ternyata tak boleh sembarangan. 

Dalam hal ini tak sedikit yang menyepelekan penggunaan air radiator, termasuk mengimplementasikan air sumur untuk kendaraan pribadi. Terbesit pertanyaan banyak pecinta otomotif apakah diperbolehkan? 

"Sebaiknya jangan pakai air biasa 'sumur', itu bisa menyebabkan kebocoran, radiator bisa keropos," kata Angga Yudistira, Brand Manager, Rotary Auto, kepada OtoDriver.com baru-baru ini di Jakarta. 

BACA JUGA

Selain itu menurut Sapta Agung, Kepala Bengkel Auto2000 Bekasi, air biasa dan coolant memiliki spesifikasi yang berbeda di mana untuk coolant dapat membantu mendinginkan suhu mesin karena dirancang spesifik, berbeda dengan air biasa. 

Misalnya zat glycol pada air radiator coolant, di mana zat tersebut mampu bekerja dengan menaikan titik didih cairan radiator dan dapat menyerap panas dari mesin. 

Lebih lanjut ia juga merekomendasikan untuk menggantikan air radiator sesuai dengan anjuran yang telah diberikan. Dengan tujuan agar mobil dapat tetap nyaman saat digunakan dan tak menyebabkan masalah. 

"Pengurasan dan penggantian sekaligus untuk membersihkan kerak itu bisa di 80 ribu km," tutupnya. 


Tags Terkait :
Air Radiator Air Sumur Air Coolant Mesin Mobil Pendingin Mobil
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Tips
Jangan Salah Kaprah, Pilih Jenis Air untuk Radiator Tak Boleh Sembarangan

1 tahun yang lalu


Berita
Banyak Yang Belum Tahu, Ini Perbedaan Merawat Mobil Hybrid dengan Mobil Konvensional

1 bulan yang lalu


Berita
Merawat Mobil Hybrid Ternyata Tidak Mahal, Ini Faktanya

1 bulan yang lalu


Tips
Minyak Rem Mobil Wajib Diganti Secara Berkala. Ini Sebabnya

1 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

1 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

3 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

4 jam yang lalu


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

5 jam yang lalu


Berita
Industri Otomotif Jadi Pahlawan Devisa, Diharap Garap Segmen Murah Hybrid

6 jam yang lalu