Mobil dengan transmisi otomatik makin menjamur di tanah air seiring dengan tingginya volume di kota-kota besar di tanah air. Tidak hanya mobil premium, kini berbagai jenis mobil telah tersedia varian transmisi otomatik bahkan merambah hingga mobil LCGC.
Pilihan mode berkendara utama pada mobil biasanya hanya P untuk parkir, R untuk mundur, N Netral, dan D untuk berkendara. Lantas, apa kegunaan mode 3, 2, dan L?
Bambang Supriadi selaku Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menegaskan penggunaan mode transmisi ini pada kondisi jalan tertentu.
1. Kondisi jalan menurun
Bambang menjelaskan saat kondisi jalan menurun mode ini bisa digunakan. Hal ini bertujuan agar mesin dalam keadaaan putaran tinggi sehingga dapat menghambat laju kendaraan dengan baik.
2. Kondisi jalan menanjak
Selain jalan menurun, mode ini juga berguna saat kondisi jalan menanjak. Tentu dengan mode ini, RPM dapat terjaga ke putaran tinggi sehingga ,mendapatkan tenaga serta torsi yang lebih optimal.