Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Tips

4 Tips Mengemudi Dalam Kondisi Kabut Asap

Ketika kita mengemudi di kawasan yang terkena kabut asap, tentu akan sulit mendapatkan pandangan jernih ke depan. Berikut hal yang perlu Anda lakukan.
Tips - Minggu, 22 September 2019 13:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Kabut asap yang terjadi di beberapa wilayah di Indonesia tak hanya memiliki efek yang tidak baik bagi kesehatan, namun juga mengganggu aktifitas sehari-hari dan menghambat mobilitas.

Bagi Anda yang menghabiskan keseharian di jalan, tentu kabut asap tersebut juga memperburuk jarak pandang Anda saat mengemudi. Oleh sebab itu, ada beberapa faktor keselamatan yang perlu Anda terapkan ketika Anda mengemudi di tempat yang minim jarak pandang.

BACA JUGA

1. Jaga Kecepatan

Semakin rendah kecepatan saat Anda saat mengemudi, tentunya akan semakin mudah mendapatkan visibilitas yang baik, dan semakin besar ruang aman yang ada di sekeliling mobil. Sangat dianjurkan Anda memiliki jarak 25 meter dengan mobil di depan.

2. Awas Sekeliling

Membaca kondisi sekeliling mobil terutama di bagian depan tentu sangat diperlukan ketika jarak pandang sangat terbatas. Hal ini agar kita mampu mengantisipasi ketika ada objek yang membahayakan di depan dan dapat mengancam keselamatan.

Foto: Greenpeace Indonesia

3. Menyalakan Lampu

Menyalakan lampu utama cukup diperlukan saat mengemudi di daerah yang berkabut, hal ini bertujuan agar dapat berkomunikasi dengan keberadaan lain, dan mobil kita dapat diketahui oleh pengguna jalan lain. Jika sedang tidak berhenti jangan pernah menyalakan lampu hazzard.

4. Fokus Pengereman

"Saat mengemudi di tempat yang penuh kabut dan jarak pandang tidak baik, tentu kaki kita harus siap siaga di atas pedal rem. Hal ini wajib dilakukan untuk menghindarkan kita dari kecelakaan ketika ada objek yang berhenti mendadak di depan", jelas Soni Susmana selaku Director Training Safety Defensive Consultant (SDCI).

Sementara Kepala Divisi Rescue Bencana, IOF Pusat dan Asessor Penanggulangan Bencana (BNPB), Handito menambahkan ketika kita melewati jalan yang berkabut, usahakan menggunakan sinyal suara atau klakson ketika melihat objek di depan yang terlihat samar-samar.

Kemudian pentingnya mencermati patokan sisi jalan dengan kendaraan, agar tetap mengemudi di posisi yang benar.


Tags Terkait :
Tips Mengemudi
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Tips
Tips Berkendara Aman di Tengah Hujan

4 tahun yang lalu


Tips
Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Menerabas Hujan Lebat

4 tahun yang lalu


Tips
2 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Pengemudi Saat Hujan

4 tahun yang lalu


Tips
Hal yang Tak Boleh Dilakukan Saat Berkendara Lewati Kabut Asap

4 tahun yang lalu


Tips
5 Hal yang Perlu Dihindari Agar Fokus Berkendara Tak Terganggu

5 tahun yang lalu


Tips
5 Persiapan Penting Sebelum Mengemudi Dalam Kondisi Hujan

5 tahun yang lalu


Tips
5 Persiapan Penting Sebelum Mengemudi Dalam Kondisi Hujan

5 tahun yang lalu


Berita
Jangan Nyalakan Hazard Dalam Kondisi Ini

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Chery Tiggo 8 Resmi Diperkenalkan, Tanpa Embel-Embel Pro Dan Pro Max

13 jam yang lalu


Berita
Chery Group Pecahkan Rekor Penjualan, Sentuh 14 Juta Konsumen Secara Global

13 jam yang lalu


Berita
Masih Jualan Mobil Bermesin Besar, GM Didenda Rp 2,3 Triliun Karena Polusi

15 jam yang lalu


Berita
ITS Semarakkan GIIAS 2024 Dengan Pamerkan Mobil Listrik Karya Anak Bangsa

16 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander HEV & Xpander Cross HEV Siap Tampil Di GIIAS 2024?

16 jam yang lalu