Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Tips

TIPS: Parkir yang Benar dan Rapi

Jam terbang Anda menyetir mobil di jalan raya boleh saja sudah tinggi, tapi giliran urusan parkir bisa jadi kalah dengan yang baru bisa nyetir.
Tips - Selasa, 21 Agustus 2018 13:00 WIB
Penulis : bautenam


Anda termasuk pengemudi yang jam terbangnya cukup tinggi di jalan raya? Nah, kalau begitu apakah ketika Anda memarkirkan mobil sudah benar dan rapi?

Belum tentu! Benar di sini adalah maksudnya tidak miring-miring, kurang mundur, bahkan sampai mengambil space parkir yang di sebelahnya.

BACA JUGA

Urusan parkir seperti ini sangat sering terjadi di tempat parkir umum di mana saja, perkantoran, supermarket, bahkan di pinggir jalan sekalipun. Hal ini tentu saja berakibat bisa merugikan pengguna jalan yang lainnya yang akan memarkirkan mobilnya.

Sebenarnya tidak sulit jika Anda bisa memperkirakan space parkir yang akan Anda gunakan. Apalagi kalau ada garis pembatas, Anda tinggal melongok keluar sedikit untuk memastikan apakah mobil Anda sudah di dalam garis pembatas atau tidak. 

Nah, jika mobil Anda sudah dilengkapi dengan headunit monitor yang tersambung dengan rear view camera dan sensor parkir, maka akan lebih mudah untuk Anda untuk memarkirkan mobil. Untuk rear view camera, pengoperasiannya sangat mudah.

Pada saat tuas transmisi masuk ke posisi mundur atau R, maka otomatis tampilan di headunit akan berubah jadi pandangan di belakang mobil Anda.

Jadi Anda bisa memantau apakah ada halangan di belakang atau memperkirakan jarak dengan batasan yang ada di belakang mobil Anda. Apalagi kalau mobil Anda sudah dilengkapi sensor parkir yang ada di bumper depan dan belakang, sensor parkir akan mulai berbunyi pada jarak 2 meter antara bumper dengan obyek apapun yang ada di belakang mobil Anda.

Pada jarak 2 meter sampai ½ meter bunyinya masih putus-putus, begitu mendekati ½ meter bunyinya akan semakin nyaring yang menandakan bumper mobil sudah sangat dekat dengan obyek di belakang.

Biasanyanya jarak yang terdekat dengan bumper yang dilengkapi sensor parkir sudah ada ukuran standarnya, jadi tidak perlu khawatir akan menabrak obyek di belakang atau Anda parkir terlalu maju sehingga mengganggu mobil lain yang akan lewat di parkiran mana pun.


Tags Terkait :
Parkir Tips Tips Parkir Mobil Safety Driving
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Tips
6 Langkah Penting Yang Perlu Diketahui Pengemudi Wanita Saat Berkendara

3 tahun yang lalu


Tips
Parkir di Bawah Terik Matahari? Jangan Langsung Nyalakan AC, Lakukan Ini Dulu!

5 tahun yang lalu


Tips
Tips ‘Tidur di Jalan’ Saat Mudik

5 tahun yang lalu


Tips
Jaga Keselamatan Saat Mengemudi, Simak 6 Hal Penting ini

5 tahun yang lalu


Tips
TIPS: Parkir yang Benar dan Rapi

5 tahun yang lalu


Tips
Rem Parkir Tidak Boleh Dipakai Saat Berhenti di Lampu Merah?

6 tahun yang lalu


Tips
Inilah 7 Kerugian Membawa Barang di Atap Mobil

7 tahun yang lalu


Berita
Avanza Xenia Indonesia Club Ulang Tahun Ke-13, Kegiatan Spesial Diadakan Di 3 Kota

7 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Tak Hanya Kalista, Geely Radar RD6 Bakal Hadir Juga Di Thailand Dengan Label Riddara

4 jam yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Semakin Dekat Dengan Indonesia

5 jam yang lalu


Berita
Konsumen Pajero Sport-Fortuner Mulai Bergeser Ke Kijang Innova Zenix

7 jam yang lalu


Berita
Kona EV Yang Meluncur di GIIAS Sudah Menggunakan Baterai Produksi Lokal

7 jam yang lalu


Test Drive
Test Drive Citroen E-C3: Acung Jempol Untuk Kenyamanannya

11 jam yang lalu