Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Bustruck.id. All rights reserved.
BerandaMobilityVan

Blind Van DFSK Gelora Dilepas Rp 169 Juta

Saat ini, Gelora blind van sudah dapat dipesan dan tersedia di 90 jaringan resmi DFSK yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
Van
Selasa, 3 November 2020 11:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama


Setelah dikenalkan di ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020, Maret lalu, kini DFSK secara resmi sudah mulai menawarkan Gelora kepada konsumen di Indonesia.

Baru model blind van yang ditawarkan pada DFSK Gelora. Harganya Rp 169 juta dengan status on the road DKI Jakarta. Saat ini, Gelora blind van sudah dapat dipesan dan tersedia di 90 jaringan resmi DFSK yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

“Setelah kehadiran model blind van DFSK Gelora, DFSK akan segera meluncurkan model minibus di awal tahun 2021. Sedangkan untuk DFSK Gelora E masih akan menanti regulasi pemerintah terkait kendaraan listrik di Indonesia,” urai Deputy Marketing Director PT Sokonindo Automobile, Major Qin dalam rilisnya.

Dari sisi fungsionalitas DFSK Gelora sebagai kendaraan komersial ditunjang dengan dimensi 4.500mm x 1.680mm x 2.000mm (PxLxT) yang memberikan kabin ekstra luas dan lapang. Panjang kabin mencapai 2,63 m dan luas 4,8 meter cubic.

BACA JUGA

Ini dirasa sangat cocok untuk meningkatkan kapasitas kargo, kebutuhan logistik. Bahkan pengantaran katering, aplikasi khusus perkotaan dan berbagai kebutuhan lainnya.

Area kargo yang luas dipadukan dengan tenaga yang handal, kuat, dan responsif berkat ditunjang mesin DK 1.500 cc DVVT bertenaga maksimum 109 hp pada 6.000 rpm dan torsi 140 Nm di 3.200-4.000 rpm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi 5-percepatan manual.


Tags Terkait :
DFSK Gelora Harga DFSK Gelora Blind Van DFSK
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Mobil Listrik
Porsche Siap Bangun Pabrik Untuk Baterai Mobil Listrik di Jerman

Mempercepat penggerak e-mobilitasnya dengan rencana membuat pabrik Jerman untuk memproduksi sel baterai untuk kendaraan listrik, merupakan pilihan yang jitu.

4 tahun yang lalu


Berita
Menteri Perhubungan Jajal Langsung DFSK Gelora E

DFSK Gelora E memiliki kriteria sebagai mobil transportasi masa depan. Karena kombinasi baterai dan motor listrik yang digunakan mampu berkendara sejauh 300 kilometer.

4 tahun yang lalu


Berita
DFSK Jor-Joran Kasih Diskon Pameran, Dari Cicilan Rp 3 Juta Hingga Hadiah Langsung Smart TV

DFSK ingin memperbaiki penjualan mereka di 2021 ini. Hasilnya banyak program pembiayaan ringan dan bonus langsung untuk Anda yang membeli mobil DFSK selama pameran.

4 tahun yang lalu


Berita
DFSK Luncurkan Ambulans Berbasis Gelora

Gelora ditawarkan dalam lima pilihan model ambulans

5 tahun yang lalu


Van
Selain Blind Van, DFSK Gelora Juga Ada Versi Ambulans

Sama seperti Super Cab ambulans, kali ini DFSK juga bekerja sama dengan Ambulance Pintar Indonesia (API) untuk mengubah DFSK Gelora menjadi mobil ambulans.

5 tahun yang lalu


Van
Bisa Membeli DFSK Gelora E Skema Ringan Dengan Bantuan Pegadaian

Penyebaran jaringan pemasaran baru baru bagi konsumen DFSK Gelora dan Super Cab didukung ribuan cabang Pegadaian.

1 hari yang lalu


Van
Dijual 200 Jutaan, Mobil Komersial Listrik Gelora E B-Type Tawarkan Jarak Tempuh 268 Km

Harga DFSK Gelora E B-Type dibanderol Rp 248 juta. Mobil komersial listrik ini punya baterai 38 kWh dengan jarak tempuh 268 km dan kargo 4,8 meter kubik.

1 hari yang lalu


Van
DFSK Bicara Soal Efisiensi Pemakaian Kendaraan Listrik Untuk UMKM

Walaupun masih ada kendala infratruktur pengisian listrik.

3 bulan yang lalu


Terkini

Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

6 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

7 jam yang lalu


Bus
Daerah Satelit Jakarta Kesulitan Anggaran Untuk Bus Transjabodetabek

Pemerintah daerah penyangga Jakarta diharap lebih kreatif dalam menangani moda transportasi komuter.

1 hari yang lalu


Pikap
Toyota Hilux 2026, Kini Ada Varian Diesel Hybrid Dan BEV

Karakter serta identitas Hilux yang sudah tertanam selama ini diklaim lebih tinggi standarnya. Berikut bocorannya.

1 hari yang lalu

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

1 hari yang lalu