Beranda Mobility Truk

Jokowi Naik Truk Usai Resmikan Ruas Tol Lampung

Truk
Selasa, 23 Januari 2018 16:05 WIB
Penulis : ZCH1708
Truk - Jokowi Naik Truk Usai Resmikan Ruas Tol Lampung


Presiden Jokowi menjajal jalan tol menggunakan truk Hino Ranger FM 260 JD usai meresmikan Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar segmen Pelabuhan Bakauheni-Simpang Susun Bakauheni (8,9 kilometer) dan segmen Simpang Susun Lematang – Simpang Susun Kotabaru (5,5 kilometer) di Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (21/1/2018) lalu.

Dalam foto-foto yang diedarkan Sekretariat Presiden terlihat, Presiden Jokowi mengenakan topi proyek berkemeja putih dan bercelana kain warna gelap saat menaiki truk Hino Ranger jenis dump truck ini. Presiden Jokowi duduk di kursi asisten pengemudi di sebelah kiri, dengan didampingi pengemudi truk yang membawa kendaraan.

Mobil sedan Mercedes-Benz yang menjadi kendaraan kepresidenan mengikuti di belakangnya. Di depan truk yang dinaiki Jokowi, pengawal bermotor Patwal dan Paspampres memberikan pengawalan. Begitu juga di bagian belakang truk.

Foto - Jokowi Naik Truk Usai Resmikan Ruas Tol Lampung
Presiden Jokowi naik truk Hino Ranger saat peninjauan ruas tol Lampung, Minggu (21/1/2018).
BACA JUGA

Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar merupakan salah satu dari proyek strategis nasional yang dimulai tiga tahun yang lalu dan merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatra yang dibangun dengan biaya sebesar Rp16,8 Triliun.

“Satu demi satu kita selesaikan, tapi sebagian besar masih dalam proses kontruksi. Oleh sebab itu, ruas ini selesai langsung saya resmikan untuk memacu agar ruas yang lain juga segera dirampungkan,” kata Presiden kepada wartawan saat acara peresmian.

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Jokowi Tol Lampung Hino Ranger Dump Truck
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Truk
Jokowi Naik Truk Usai Resmikan Ruas Tol Lampung

7 tahun yang lalu


Berita
Jalan Tol Trans Sumatera Telah Resmi Dibuka

7 tahun yang lalu


Bus
Hino Terus Rangsek Pasar Bus Di Bali

3 bulan yang lalu


Berita
Tol Solo-Jogja Diresmikan, Beroperasi Jumat 20 September 2024

5 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Beli Tiket Resmi Secara Online Lebih Aman, Hindari Lewat Calo

7 jam yang lalu


Bus
Tanggal 19 Maret Mudik Gratis Jakarta Tahap II Dibuka, Begini Syaratnya

9 jam yang lalu


Pikap
Toyota Rangga Angkot Kapan Resmi Mengaspal Di Indonesia? Ini Jawaban Pihak Toyota

10 jam yang lalu


Truk
Inilah 5 Panduan Untuk Menjaga Mobil Komersial Tetap Prima

12 jam yang lalu


Bus
Bus-Bus Mercedes-Benz Bisa Manfaatkan Bengkel Siaga Yang Disediakan Pabrikan

1 hari yang lalu