Sempat vakum dari peredarannya di Indonesia, pikap double cabin Mazda BT-50 tampaknya siap kembali hadir di tanah air. Bocoran ini hadir dari daftar NJKB Online dari Kementerian Perdagangan RI beberapa waktu lalu.
Menariknya pada daftar tersebut, tercantum kode 1900 yang diprediksi akan menjadi volume mesin andalannya, yakni 1.900 cc. Bukan tanpa sebab spekulasi ini muncul.
Karena di Thailand, lokasi BT-50 diproduksi, pikap tersebut juga tersedia dalam versi 1.900 cc dengan dapur pacu dari Isuzu tipe Blue Power. Tenaganya 150 PS dan torsi 350 Nm.
Mesin BT-50 versi 1.900 cc lebih masuk akal secara harga dan pajak jika dibanding 3.000 cc. Secara spek, mesin Blue Power tersebut juga sudah Euro 4 yang tahun depan mulai diterapkan oleh pemerintah Indonesia.
Kembali ke BT-50, secara basis pikap ini memang berbagi dengan Isuzu D-Max. Tak heran jika mesinnya pun memakai milik Isuzu. Di luar itu, secara desain eksterior, ciri Mazda yakni Kodo Design, tetap terlihat di BT-50 yang diwakili dari grill dan headlampnya.
Dari data situs NJKB Online, nantinya akan terdapat 6 varian BT-50 yang siap dipasarkan di sini. Selain versi double cabin BT-50 juga ada di versi single cabin.