Beranda Mobility Bus

Royal Otobus, Satu Lagi Bus Avante H8 Hadir di Sumatra

Bus
Jumat, 28 Februari 2020 15:30 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Bus - Royal Otobus, Satu Lagi Bus Avante H8 Hadir di Sumatra


Persaingan bus-bus di Aceh mengharuskan peremajaan bus dilakukan secara rutin. Sebut saja armada PO Sempati Star, Pusaka hingga Pelangi yang selalu klimis. Tak heran jika Terminal Batoh di Banda Aceh dikenal sebagai 'gudangnya' bus baru. Hal ini juga yang dilakukan oleh PO Royal Otobus.

Februari ini, bus terbaru Royal Otobus dirilis dari karoseri Tentrem, Malang-Jawa Timur. Menariknya, waktu rilis yang berdekatan dengan Medan Jaya dan keduanya sama-sama memakai bodi anyar Tentrem, Avante H8.

Bukan hanya itu, Royal Otobus juga memilih sasis Mercedes-Benz OH 1626 sebagai armada mereka. OH 1626 dapat mengusung body Avante H8 karena memiliki tipe sasis space frame. Sehingga memungkinkan hadirnya bagasi yang luas. Termasuk kemampuannya menampung motor.

BACA JUGA

Karena beroperasi di lintas Sumatra yang dikenal dengan maraknya pelemparan batu, maka kaca depan pun dipasangi tameng. Persis Medan Jaya.

Dari luar, tampilan Avante H8 ini dilabur warna coklat dengan grafis livery seperti ombak. Bagian interiornya pun mengikuti aksen bagian luar. Seperti terlihat di bagian jok hingga panel atasnya.

Kelengkapan lain dari bagian dalam bus ini di antaranya toilet dan smoking room. Serta bagasi tertutup yang dilengkapi pintu. Sehingga mengurangi potensi tertimpa barang.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Royal Otobus Bus Aceh New Avante H8 Karoseri Tentrem Medan Jaya
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Bus
Royal Otobus, Satu Lagi Bus Avante H8 Hadir di Sumatra

5 tahun yang lalu


Berita
Keistimewaan Bahan MBTech Balut Jok Perforated Rimba Kencana

1 tahun yang lalu


Bus
Seperti Ini Detail Bus 'Legendaris' PO Gunung Harta, Masih Berkaca Tunggal

3 tahun yang lalu


Berita
Hadirkan Bus Baru, PO MPM Konsisten Pakai Hino Dan Bodi Laksana

4 tahun yang lalu


Bus
Trayek Baru PO Bejeu, Layani Jalur Pati ke Merak

4 tahun yang lalu


Bus
Persaingan Bodi Bus Baru Di GIICOMVEC 2020 Makin Seru

5 tahun yang lalu


Van
Libur Akhir Tahun Dengan Camper Van, Kenapa Tidak?

5 tahun yang lalu


Bus
PO ANS Umumkan Tiket Arus Balik, Segini Harganya

3 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Hari Ini, Naik Transjakarta Group Bayar Rp 1 Saja

1 hari yang lalu


Truk
Isuzu Terus Gelorakan Semangat Hari Kartini

1 hari yang lalu


Bus
Halte Transjakarta Baru, Kolaborasi Dengan Toyota

1 hari yang lalu


Truk
Mitsubishi Fuso Rambah Kawasan Industri Perkebunan Di Riau

1 hari yang lalu


Bus
Ini Cara Daftar Untuk Jadi Penumpang Gratis Transjakarta

1 hari yang lalu