Anda pernah main game Tetris? Game ini ngetop di era 90-an dengan konsep susunan balok. Nah, Volvo Trucks menghadirkan konsep yang sama saat merilis empat unit truk terbaru mereka pada Kamis (27/2).
Dikutip dari akun resminya, ada empat tipe truk yang dirilis Volvo bersamaan di Eropa. Seluruhnya merupakan varian heavy duty mereka. Yaitu tipe FH, FH16, FM dan FMX.
Cara perkenalannya dengan menyusun keempat truk secara vertikal. Sehingga tinggi totalnya mencapai 15 meter dengan bobot 'menara' mencapai 58 ton. Desain menara ini memakan waktu sebulan.
Ini karena truk itu bukan hanya dipajang sebagai menara. Karena dalam peluncuran tersebut, menara ini juga dijalankan oleh pengemudi profesional, lantas Presiden Volvo Trucks memberi sambutan dari puncak menara.
“Keempat truk baru ini akan memiliki dampak besar pada profitabilitas pelanggan kami dan kemampuan untuk bersaing baik untuk bisnis maupun yang terbaik," ujar Roger Alm, Presiden Volvo Trucks.