Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaMobil Listrik

Pemberian Insentif Tingkatkan Penjualan Mobil Listrik, Naik 44 Persen!

Peningkatan tersebut terjadi pada April 2023 dibandingkan bulan Maret dengan angka 44 persen.
Mobil Listrik
Jumat, 12 Mei 2023 13:55 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Penjualan mobil listrik di Indonesia mengalami peningkatan, hal tersebut berdasarkan data dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) yang dirilis di laman resminya.

Dari data yang dipaparkan kenaikan tersebut terjadi dalam program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) Roda Empat pada April 2023 mencapai 1.345 unit atau meningkat 44 persen dibandingkan periode Maret 2023 yaitu sebesar 928 unit.

"Pemberian insentif KBLBB oleh pemerintah diharapkan dapat mendorong adopsi massal serta meningkatkan akses masyarakat untuk memperoleh KBLBB dengan harga yang lebih terjangkau," kata  Juru Bicara Kementerian Perindustrian Febri Hendri Antoni Arif.

Namun demikian, tak dijabarkan lebih detail terkait produk apa yang menjadi penyumbang kenaikan penjualan mobil listrik di Tanah Air. Seperti diketahui sebelumnya pemerintah meluncurkan program insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN-DTP) atas pembelian kendaraan listrik roda empat.

BACA JUGA

Adapun pemberian insentif diberikan dengan persyaratan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) minimal 40 persen untuk mobil listrik. Kebijakan  tersebut dituangkan pada Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 38 tahun 2023 tentang Pajak Pertambahan Nilai atas Penyerahan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Empat Tertentu dan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Bus Tertentu yang Ditanggung Pemerintah Tahun Anggaran 2023. 

“Terdapat dua model Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Empat dengan nilai TKDN yang mencapai kriteria minimal 40 persen sehingga dapat memanfaatkan PPN-DTP, sebagaimana terdapat pada lampiran Keputusan Menteri Perindustrian No 1641,” papar Febri Hendri.
 


Tags Terkait :
Penjualan Mobil Listrik Insentif Kendaraan Listrik Kemenperin Roda Empat Mobil Listrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Target Satu Juta Mobil Listrik di 2025 Apakah Tercapai?

Pemerintah telah menetapkan target satu juta kendaraan roda empat listrik yang beroperasi di tahun 2025,

2 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Pemberian Insentif Tingkatkan Penjualan Mobil Listrik, Naik 44 Persen!

Peningkatan tersebut terjadi pada April 2023 dibandingkan bulan Maret dengan angka 44 persen.

2 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Insentif Mobil Listrik Diberlakukan, Pemerintah Patok Target Penjualan Lebih Tinggi

Pemerintah resmi menerbitkan aturan terkait pemberian insentif pembelian mobil dan bus listrik.

2 tahun yang lalu


Bus
Akhirnya, Bus Listrik Dapat Insentif Dari Pemerintah

Salah satu syaratanya, harus memenuhi TKDN 40 persen

9 bulan yang lalu


Berita
Bulan Madu EV CBU Bakal Habis, Pemerintah Bakal Kaji Ulang Insentif Kendaraan Elektrifikasi

Pemerintah makin serius menggenjot kendaraan berbasis elektrifikasi.

6 bulan yang lalu


Berita
Erick Thohir: Minta PLN Diskon Tarif Listrik Untuk Charging Kendaraan Listrik Di Rumah

Pertamina juga terus didorong perbanyak fasilitas charging

1 tahun yang lalu


Berita
Menanti Kebijakan Pemerintah untuk Insentif Mobil Hybrid

Meskipun dinilai bisa menurunkan jumlah emisi, sayangnya mobil hybrid sendiri belum mendapatkan insetif dari pemerintah dalam program peralihan ke era elektrifikasi.

1 tahun yang lalu


Berita
Penggunaan Mobil Listrik Masih Banyak yang Ragu

Mobil ramah lingkungan itu di Indonesia dinilai lebih lambat dibanding di pasar global.

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
iCar V27 Resmi Dirilis, SUV Offroad Listrik Yang Bakal Hadir di Indonesia

iCar akan berjualan di tanah air dengan mengusung nama iCaur. Ada beberapa model yang sepertinya bakal dipamerkan dan dijual termasuk V27 yang merupakan model terbesarnya.

1 jam yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Wuling Darion Hemat Dan Lega Untuk Liburan Bersama Keluarga

Wuling Darion PHEV merupakan mobil keluarga terbaru dari Wuling yang punya dimensi besar dan kursi baris kedua yang memanjakan penumpang.

2 jam yang lalu


Berita
Korlantas Operasikan Drone Untuk Lakukan Tilang Elektronik, Pengguna Bahu Jalan Jadi Incaran

Penggunaan drone dianggap lebih mudah memantau pelanggaran lalu lintas di lokasi yang belum ada kamera ETLE.

16 jam yang lalu


Bus
Daerah Satelit Jakarta Kesulitan Anggaran Untuk Bus Transjabodetabek

Pemerintah daerah penyangga Jakarta diharap lebih kreatif dalam menangani moda transportasi komuter.

18 jam yang lalu


Pikap
Toyota Hilux 2026, Kini Ada Varian Diesel Hybrid Dan BEV

Karakter serta identitas Hilux yang sudah tertanam selama ini diklaim lebih tinggi standarnya. Berikut bocorannya.

18 jam yang lalu