Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Mobil Listrik

Meluncur Tahun Depan, Chery Omoda Siap Tantang Kona EV

Mobil Listrik
Kamis, 24 November 2022 15:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Chery Motor Indonesia tampak serius berinvestasi di Tanah Air. Hal tersebut dibuktikan dengan rencana mereka membangun pabrik, dan membuat Indonesia jadi basis produksi kendaraan berstir kiri dari Chery.

Setelah peluncuran Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro, kini pihak Chery bersiap menawarkan mobil listrik untuk tahun depan. Bocoran ini juga diungkapkan oleh Shawn Xu selaku Presdir Chery di Indonesia dalam peluncuran Tiggo series 23 November silam.

BACA JUGA

Wakil Presiden Eksekutif Chery International, Charlie Zhang, secara gamblang mengungkapkan bahwa SUV Omoda 5 BEV yang nantinya akan diperkenalkan ini bisa menjadi lawan serius bagi Hyundai Kona electric.

"Kami mengacu pada e-Kona. Kami percaya semua parameter utama menunjukkan bahwa Omoda 5 BEV kami akan jauh lebih baik dalam hal daya tahan, jarak tempuh, konsumsi listrik, semua hal semacam itu," jelas Charile Zhang.

Secara spesifikasi, generasi terakhir dari mobil  Hyundai Kona electric dibekali dengan e-motor yang memiliki output tenaga berbeda. Pilihan pertamanya adalah 134 HP dengan torsi puncak 395 Nm dan 181 HP dengan torsi puncak 395 Nm.

Dengan mengacu pada spesifikasi tersebut, bukan berarti Chery Omoda 5 BEV bisa mengukur kemenangan mereka. Pasalnya, saat mobil listrik Chery tersebut meluncur, generasi kedua dari Kona elektrik tersebut akan diperkenalkan kembali oleh pabrikan asal Korea Selatan.

Untuk informasi awalnya, Omoda 5 BEV akan datang dengan baterai berkekuatan 64 kWh yang dapat menghasilkan tenaga 201 HP dengan torsi puncak 400 Nm. Berbekal kekuatan tersebut, mobil ini dapat melahap jarak hingga 450 kilometer dalam sekali pengecasan.


Tags Terkait :
Hyundai Kona Penjualan Mobil Listrik Chery Omoda
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Hyundai Belum Ada Rencana Hadirkan Mobil Lebih Murah Dari Stargazer

2 hari yang lalu


VIDEO: Crash Test Chery Omoda E5 (ANCAP)

Crash Test | 2 hari yang lalu


Berita
Hyundai: Kami Bangun Ekosistem EV Seluruhnya Dari Hulu Ke Hilir

2 hari yang lalu


Berita
Baterai Santa Fe Hybrid Masih Impor Dari Korea Selatan, Ini Alasannya

1 minggu yang lalu


Berita
Melihat Lebih Dekat Suzuki eVitara, Calon Rival Hyundai Kona Electric

1 minggu yang lalu


Berita
Tertarik Kredit GAC Aion Y Plus, Cicilannya Mulai Rp 7 Juta-an

2 minggu yang lalu


Berita
Ini Dia Teaser Resmi Dari Hyundai Ioniq 9

2 minggu yang lalu


Test Drive
Test Jalan Hyundai All New Kona Electric, Jakarta-Semarang Tanpa Isi Setrum

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

22 menit yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

23 menit yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Dari Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9

1 jam yang lalu


Berita
MINI Luncurkan Dua Mobil Sekaligus Di GJAW 2024

2 jam yang lalu


Berita
Subaru Jual BRZ Drift Edition Hanya 5 Unit, Harga Rp 1.09 Miliar

2 jam yang lalu