KIA Carens telah menjalani uji tabrak yang dilakukan oleh Global NCAP. Video-nya sudah diunggah ke youtube pada 23 Juni 2022 silam
Enam titik kantung udara miliknya tampak bekerja dengan baik. Pengujian benturan berbagai sisi pun dilalui oleh mobil listrik asal Korea Selatan ini untuk membuktikan klaim kehebatan piranti keselamatan lainnya.
Untuk uji tabrakan frontal, penguji melesatkan keduanya dalam kecepatan 64 km/jam. Walau area moncong hancur berkeping-keping, tapi seluruh kantung udara bekerja dengan sangat baik untuk melindungi penumpang yang berada di dalamnya.
Selain itu, untuk uji tabrak sisi lainnya, seluruh bodinya teruji mampu memproteksi penumpang yang berada di dalam kabin dengan baik.
Namun, Global NCAP mengaku ada beberapa catatan penting untuk penumpang KIA Carens saat terjadi tabrakan. Yang pertama adalah struktur bodi yang kurang stabil, proteksi yang kurang untuk dada penumpang serta kaki pengendara, dan juga seatbelt penumpang baris kedua bagian tengah yang belum dilengkapi dengan tiga titik
Hasilnya, KIA Sportage ini hanya mendapatkan 3 bintang dari Global NCAP. Artinya, saudara Hyundai Alcazar ini belum maksimal dalam memproteksi penumpang ketika terjadi kecelakaan
KIA Carens merupakan medium SUV yang baru saja diluncurkan pada ajang GIIAS 2022 lalu. MPV ini hadir untuk menantang lawan tangguhnya, yakni Toyota Kijang Innova
Simak tayangan video Crash Test KIA Carens di bawah ini.