Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mengenal Keunggulan Denza Z9 GT, Digadang Segera Diluncurkan Di Indonesia

Denza D9 menjadi pembuka kehadiran sub-brand premium dari BYD ini di Indonesia. Selanjutnya bakal ada Denza lainnya yang akan berdatangan. Ini bocorannya.
Berita
Sabtu, 3 Januari 2026 11:35 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Z9 GT andalan baru Denza(Foto : Otodriver/undefined)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Denza D9 menjadi pembuka kehadiran sub-brand premium dari BYD ini di Indonesia. Selanjutnya bakal ada Denza lainnya yang akan berdatangan.

Sinyal kuat ini bahkan sudah disuarkan oleh BYD Motor Indonesia, dengan menghadirkan Z9 GT dalam beberapa pameran seperti Indonesia International Motor Show (IIMS) dan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di sepanjang 2025. Model ini pun juga sudah dibuka pemesanannya yang tertera pada website resmi Denza Indonesia.

Hanya saja untuk harga resmi belum diumumkan dan Denza juga belum membuka tabir pilihan penggerak listrik murni atau Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) untuk Indonesia.

Berbincang mengenai Denza Z9 GT, artinya akan melihat brand premium ini lebih dalam dengan berbagai inovasi teknologi yang disyaratkan mulai dari teknologi rancang bangun hingga penggeraknya. 

BACA JUGA

Mengacu dari laman resmi Denza, diungkap bahwa varian PHEV mengkaryakan mesin 2000 cc turbo yang diakurkan dengan tiga motor listrik. 

Gabungan dayanya mencapai 858 hp yang dihamburkan ke empat rodanya. Sedangkan varian listrik murninya juga dibekali dengan tiga motor listrik dengan gabungan daya 952 hp. Sementara untuk baterainya berkapasitas 100,1 kWh yang mampu menawarkan daya jelajah 630 km.

Walau punya sumber tenaga yang berbeda, namun keduanya sama-sama dikembangkan dengan konstruksi yang sama yakni keluarga e³ Platform.

Platform e³ merupakan arsitektur kendaraan yang jauh lebih maju dan kompleks. Platform ini dirancang untuk bisa mengadopsi konfigurasi teknologi di antaranya:

PHEV (Foto : Otodriver/Rangga D.A)

Three Electric Motor with Rear Wheel Steering technology 

Denza Z9 GT mengadopsi tiga motor listrik dengan rear wheel steering independen (roda belakang dapat berbelok secara terpisah). Teknologi ini memungkinkan roda belakang bergerak fleksibel mengikuti kebutuhan.

Hasilnya adalah kendaraan yang lebih stabil, mudah dikendalikan, dan lincah, baik saat bermanuver di ruang sempit maupun saat melaju di kecepatan tinggi, sekaligus meningkatkan kenyamanan dan rasa percaya diri pengemudi.

Denza Tech (Foto : Denza)

Cell to Body (CTB)

Teknologi mengintegrasikan sel baterai kendaraan listrik langsung ke dalam struktur bodi mobil. Di mana sel baterai dibangun langsung ke dalam lantai struktural kendaraan. Di sini didapatkan beberapa keuntungan dan keunggulan.

Vehicle Motion Control (VMC) 

Merupakan sistem pengendalian kendaraan terpadu yang memprioritaskan keselamatan sebagai bentuk kemewahan tertinggi. 

Dengan respons dalam hitungan milidetik, VMC mampu membaca kondisi kendaraan dan jalan secara real-time, lalu melakukan penyesuaian secara cepat dan presisi. Pendekatan preventive safety control memungkinkan sistem bekerja sebelum resiko terjadi, membantu menjaga stabilitas, kendali, dan keamanan kendaraan dalam berbagai situasi berkendara, memberikan rasa tenang dan percaya diri bagi pengemudi dan penumpang. 

e³ Parking 

Merupakan menggabungkan teknologi e-parking dengan kemampuan U-turn berbasis kompas, menciptakan pendekatan baru dalam sistem parkir kendaraan. Teknologi ini mengubah metode parkir konvensional dan mampu meningkatkan efisiensi hingga 65%, terutama dalam kondisi ruang parkir yang terbatas.

Teknologi e³ Parking memungkinkan parkir cepat di ruang ekstrem sekaligus memberikan efisiensi yang lebih tinggi pada ruang parkir normal, membuat proses parkir lebih mudah, presisi, dan sangat membantu pengemudi. 

High-Speed Blowout Stability Control 

Merupakan sistem keselamatan yang dirancang untuk menjaga kestabilan kendaraan saat terjadi pecah ban di kecepatan tinggi, hingga 140 km/jam.

Sistem ini bekerja dengan respons dalam hitungan milidetik, melakukan penyesuaian torsi pada roda secara presisi untuk menjaga bodi kendaraan tetap stabil. 

Terintegrasi dengan sistem intelligent driving, teknologi ini mampu mengenali jalur, mengurangi gejala yaw (putaran bodi), serta memperluas batas keselamatan, sehingga pengemudi tetap memiliki kendali dan waktu reaksi yang lebih aman dalam situasi darurat. (SS)


Tags Terkait :
Denza Z9 Denza Indonesia BYD Indonesia
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Denza N9, Akan Jadi SUV Pertama Denza di Indonesia?

Denza N9 nampak sudah berstatus coming soon di website Denza

1 hari yang lalu


Berita
Denza Z9 Bakal Buka Harga Resmi Di IIMS 2025?

Sudah nyaris setahun lalu Z9 diperkenalkan, tahun ini saatnya dirilis resmi?

3 hari yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal Keunggulan Denza Z9 GT, Digadang Segera Diluncurkan Di Indonesia

Denza D9 menjadi pembuka kehadiran sub-brand premium dari BYD ini di Indonesia. Selanjutnya bakal ada Denza lainnya yang akan berdatangan. Ini bocorannya.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal Denza D9 PHEV Yang Dijual Mulai Rp 700 Jutaan

Denza menghadirkan varian terbaru untuk Denza D9. Pelunurannya di Chengdu sekaligus memberikan informasi harga.

2 bulan yang lalu


Berita
Denza Z9 Sedan Listrik Premium Dengan Performa Supercar

Denza Z9 tampil di GIIAS 2025 sebagai sedan listrik mewah bertenaga hingga 951 dk, dengan fitur crab-walking dan jarak tempuh hingga 630 km.

3 bulan yang lalu


Berita
DENZA Hadirkan Booth Yang Premium Dan Nyaman Di GIIAS 2025

DENZA hadir di GIIAS 2025 dengan panggung yang megah dan banyak fasilitas.

3 bulan yang lalu


Berita
Deretan Peluncuran Mobil Baru di GIIAS 2025 (Part II), Hyundai Punya MPV Baru dan Isuzu Rilis SUV

Pameran otomotif terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025, dipastikan akan kembali digelar di ICE BSD pada akhir Juli mendatang.

5 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Harga Veloz Hybrid Bakal Diumumkan Di IIMS 2026

Toyota Veloz Hybrid telah resmi diperkenalkan di Indonesia. Namun harga resminya baru akan diinformasikan dalam ajang IIMS 2026.

1 jam yang lalu


Berita
Mengapa Lampu Sein Merah Tak Lagi Jadi Standar Dunia?

Lampu sein merah bisa dianggap kuno tapi pada kenyataannya masih legal di jalanan AS

2 jam yang lalu


Berita
Chery Umumkan Recall Jaecoo J7 Dan Tiggo 7 Di China

Chery mengajukan rencana penarikan kembali (recall) ke State Administration for Market Regulation. Apa masalahnya?

3 jam yang lalu


Berita
Toyota Masih Berharap Insentif Ke Industri Otomotif

Toyota mengakui bahwa pasar otomotif 2025 menantang

4 jam yang lalu


Berita
Toyota Veloz HEV Telah Dipesan 4.000 Unit, Lebih Laris Dibandingkan Yaris Cross HEV?

Veloz HEV potensial bakal lebih laris dari Yaris Cross HEV

12 jam yang lalu