Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Terungkap! Alasan Daihatsu Gunakan Sistem Serial Hybrid Di Rocky

Daihatsu Rocky e-Smart Hybrid resmi masuk pasar Indonesia.
Berita
Rabu, 29 Oktober 2025 08:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Rocky (Foto :Adit)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Daihatsu Rocky e-Smart Hybrid resmi masuk pasar Indonesia. Model ini menjadi produk Daihatsu pertama yang menggunakan penggerak hybrid.

Namun menariknya, Rocky menggunakan teknologi hybrid yang berbeda dengan model yang eksis di Indonesia sebelumnya. Rocky menggunakan sistem serial hybrid yang mengandalkan motor listrik sebagai penggerak tunggal sementara mesin bensin hanya menjadi generator.

Mesin Rocky Hybrid (Foto : Adit)

Lantas, bukan tanpa alasan Daihatsu merancang Rocky menjad sebuah SUV mini berpenggerak hybrid seri.

“Alasan pertama adalah simpel dan kompak. Jadi ini adalah model serial sistem yang datang dari Toyota,” ujar Hiroyuki Tokura selaku Chief Engineer Product Planning Division Mobility Development Group Daihatsu Motor Co.Ltd saat ditemui di Markas Daihatsu di Kyoto Jepang, Selasa (28/10).

BACA JUGA

Meski dinilai sederhana, namun jenis hybrid ini dianggap lebih efisien dibandingkan jenis hybrid parallel.

“Model sistem seri kami jauh lebih kompak dan mudah digunakan. Berbeda dengan parallel hybrid di mana motor listrik berperan sebagai assist saja,” tambahnya.

Dan Ia juga mengklaim bahwa jenis serial hybrid sangat cocok digunakan di Daihatsu Rocky yang memiliki dimensi ringkas.

“Selain itu, sistem hybrid seri cocok untuk memenuhi bodi Rocky yang kompak dan slim dan juga mengurangi bobot kendaraan. Kalau kita lihat dari yang seri-paralel, sistemnya membutuhkan bodi yang sedikit lebih besar dibandingkan Rocky,” tutup Tokura-San.

Daihatsu Rocky sendiri ditenagai oleh motor listrik yang mendapatkan pasokaan daya dari mesin bensin berkode WA-VEX 1.200 cc 3 silinder non turbo. Motor listrik ini mampu meluapkan tenaga sebesar 105 hp serta torsi 170 Nm. (AW).


Tags Terkait :
Daihatsu Rocky E-Smart Hybrid JMS
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Daftar Harga
Daftar Harga Mini SUV (Desember 2025)

Selain segmen compact SUV, mini SUV kini juga mulai ramai pemainnya

1 hari yang lalu

Berita
Daihatsu Serahkan 3 Unit Pertama Rocky Hybrid di GJAW 2025

Daihatsu resmi menyerahkan unit Rocky Hybrid pertama di GJAW 2025. Simak spesifikasi, fitur e-Smart Hybrid, dan harga Daihatsu Rocky Hybrid yang mulai Rp 299 jutaan.

4 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DAIHATSU Terbaru (November 2025)

Daihatsu merupakan salah satu produsen mobil asal Jepang yang memiliki penjualan gemilang di Indonesia.

2 minggu yang lalu


Berita
Menerka Kemungkinan Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Di Indonesia

Daihatsu Rocky telah meluncur di Indonesia. Tapi hingga saat ini masih produk CBU dari Jepang.

3 minggu yang lalu


Berita
Daihatsu Rocky Hybrid Bakal Mengaspal Di Indonesia Tak lama Lagi

Daihatsu Rocky e-Smart Hybrid resmi dipasarkan di Indonesia pada ajang GIIAS 2025 lalu.

3 minggu yang lalu


Berita
Terungkap! Alasan Daihatsu Gunakan Sistem Serial Hybrid Di Rocky

Daihatsu Rocky e-Smart Hybrid resmi masuk pasar Indonesia.

4 minggu yang lalu


Berita
Tes Konsumsi BBM Daihatsu Rocky Hybrid Tembus Di Atas 40 Km/Liter, Ini Faktanya

Konsumsi BBM Daihatsu Rocky Hybrid sangat irit dalam pengetesan.

2 bulan yang lalu


Berita
Beberapa Penyegaran Daihatsu New Rocky Yang Bikin Lebih Sporty, Harga Rp 228 Jutaan

Daihatsu resmi menghadirkan model terbaru dari Daihatsu Rocky. Berikut detail ubahannya.

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Produk Elektrifikasi Mendominasi Singapore Motorshow 2026

Singapore Motorshow 2026 sebagai bagian dari fondasi menuju bebas karbon 2040.

3 jam yang lalu


Berita
Ternyata Ini Perbedaan Penggerak Antara Toyota Yaris Cross Dengan Veloz Hybrid

Toyota Veloz HEV alias Veloz bermesin hybrid baru saja melakukan debutnya pada penghujung tahun 2025 lalu melalui ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2025. Ini Bedanya dengan Yaris Cross hybrid.

9 jam yang lalu


Bus
Pasca Kecelakaan Di Semarang, PO Cahaya Trans Dibekukan

Operator harus menyusun ulang struktur bisnisnya secara menyeluruh

11 jam yang lalu


VIDEO: Crash Test Perodua Trez, Kembaran Yaris Cross (ASEAN NCAP)

Perodua Traz telah menjalani tes tabrak yang dilakukan oleh ASEAN NCAP.

Crash Test | 11 jam yang lalu


Berita
Konsumsi Listrik Untuk EV Naik 479 Persen Saat Nataru

Ada dua ratusan ribu aktivitas isi daya listrik selama masa liburan akhir tahun 2025 hingga awal 2026.

12 jam yang lalu