Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Chery Resmikan Diler ke-64 di Bekasi, Lengkap dengan Fasilitas 3S+ dan Body & Paint

Bekasi dipilih sebagai lokasi strategis untuk diler Chery ke-64. Fasilitas lengkap 3S+ hadir untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen.
Berita
Senin, 10 November 2025 18:50 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar
Diler ke-64 Chery di Bekasi (Foto : Otodriver/Gemilang Isromi Nuar)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - PT Chery Sales Indonesia (CSI) kembali memperluas jaringan penjualan dan purna jualnya dengan meresmikan diler ke-64 yang berlokasi di Jalan Raya Narogong, Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat. Diler terbaru ini hadir dengan fasilitas 3S+ (Sales, Service, Spareparts, dan Body Painting), menandai langkah strategis Chery dalam memperkuat kehadirannya di wilayah penyangga ibu kota.

Bekasi, Wilayah Strategis Penopang Pasar Otomotif Jabodetabek

Dalam sambutannya, Budi Darmawan, Sales Director PT Chery Sales Indonesia, menjelaskan pentingnya ekspansi ke Bekasi.

“Bekasi merupakan daerah penyangga utama Jakarta. Sehingga kami tidak bisa memungkiri bahwa kontribusi dari kota ini sangat penting bagi perusahaan,” ujar Budi Darmawan.

Bekasi dikenal sebagai salah satu pasar potensial otomotif di Indonesia dengan tingkat pertumbuhan ekonomi dan mobilitas yang tinggi. Dengan hadirnya diler baru ini, Chery berharap dapat menjangkau lebih banyak konsumen sekaligus memberikan pelayanan terbaik tanpa harus ke luar kota.

BACA JUGA
Diler ke-64 Chery di Bekasi (Foto : Otodriver/Gemilang Isromi Nuar)

Fasilitas Lengkap: Showroom, Bengkel, dan Layanan Body & Paint

Diler Chery Bekasi Narogong dibangun dengan konsep modern dan nyaman, dilengkapi dengan showroom luas, area bengkel dengan 16 stall, serta ruang tunggu ber-AC yang dilengkapi area bermain anak dan ruang test drive bagi konsumen yang ingin mencoba berbagai model SUV unggulan Chery seperti Omoda 5, Tiggo 5X, Tiggo 7 Pro, hingga Tiggo 8 Pro.

“Untuk fasilitas bengkelnya kami memiliki 16 stall dan teknisi yang sudah tersertifikasi, sehingga perbaikan bisa dilakukan dengan optimal,” papar Budi.

Selain itu, fasilitas Body and Paint juga tersedia untuk melayani kendaraan Chery yang mengalami kerusakan akibat kecelakaan. Seluruh pekerjaan dilakukan oleh tenaga ahli dengan suku cadang asli (genuine parts) untuk menjamin kualitas hasil perbaikan.

Diler ke-64 Chery di Bekasi (Foto : Otodriver/Gemilang Isromi Nuar)

Komitmen Chery Tingkatkan Kepuasan Konsumen

Pembukaan diler baru ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang Chery dalam membangun kepercayaan konsumen Indonesia. Chery memastikan bahwa setiap diler memiliki standar layanan global dengan kenyamanan pelanggan sebagai prioritas utama.

Budi menegaskan, “Kami ingin memastikan seluruh pelanggan mendapatkan pengalaman terbaik, mulai dari saat membeli kendaraan, melakukan perawatan, hingga layanan purna jual. Semua bisa dilakukan di satu tempat.” ungkap Budi.

Dengan peresmian diler ke-64 di Bekasi ini, merupakan bagian dari komitmen CSI untuk memperkuat jaringan dan mendekatkan layanan penjualan serta purna jual di berbagai daerah. (GIN)


Tags Terkait :
Chery Diler Servis
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Chery Resmikan Diler ke-64 di Bekasi, Lengkap dengan Fasilitas 3S+ dan Body & Paint

Bekasi dipilih sebagai lokasi strategis untuk diler Chery ke-64. Fasilitas lengkap 3S+ hadir untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen.

2 minggu yang lalu


Berita
Ini Dia Dealer Chery Pertama Yang Mengusung 3S+

Chery resmikan dealer terbarunya di kawasan Fatmawati Jakarta Selatan.

1 tahun yang lalu

Berita
Perkuat Komitmen di Industri Otomotif Tanah Air, Chery Tambah Diler Baru di Kawasan Jakarta

Diler baru menawarkan ragam kemudakan dengan fasilitas terbaik.

2 tahun yang lalu


Berita
Produk J6 Laris Dipesan, Chery Perkuat Jaringan Dengan Hadirkan Dealer Ke-39 di Indonesia

Chery menambah jaringan dealer mereka di Indonesia. Kali ini berwujud City Store yang terletak di Cibinong City Mall.

11 bulan yang lalu


Berita
Chery Resmikan Dealer Baru di Jakarta Selatan, Berikut Ini Fasilitasnya

Chery resmi menambah dealer mereka di Jakarta. Target mereka tentunya mengambil hati para konsumen urban yang butuh mobil premium dengan harga terjangkau.

2 tahun yang lalu


Berita
Chery Sapa Calon Konsumen BSD Dengan Hadirkan Dealer Kekinian di QBig

Chery terus menunjukan komitmentnya dengan terus menambah dealer terbaru.

2 tahun yang lalu


Berita
Perkuat Jaringan, Chery Hadirkan Diler di Cibubur

PT Chery Sales Indonesia (CSI) selaku Pemegang Merek Chery di Indonesia, memperluas jangkauan layanan resminya di wilayah Jabodetabek.

2 tahun yang lalu


Berita
Chevrolet Masih Tegaskan Komitmen Aftersales

Sparepart unit lawas seperti Blazer dan Zafira pun tetap disediakan.

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

7 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

15 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu