Beranda Berita

Lebih Dekat Dengan Teknologi Pintu Gull Wing Hyptec HT

Berita
Sabtu, 20 Juli 2024 18:45 WIB
Penulis : Ary Damarjati
Berita - Lebih Dekat Dengan Teknologi Pintu Gull Wing Hyptec HT


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Sub brand premium luxury dari Aion, Hyptec baru saja memperkenalkan Hyptec HT dengan pintu gull wing di GIIAS 2024. Meski belum resmi dipasarkan hingga September mendatang, Hyptec HT varian Ultra dengan pintu gull wing ini mendapat banyak perhatian pengunjung pameran.

Nah, Aion Indonesia ingin mengedukasi publik dengan teknologi elektrifikasi Aion termasuk beragam teknologi terkini dari Hyptec.

Xu ZhaoYu, Head of Product Training Aion South East Asia memberi penjelasan saat ditemui di GIIAS 2024.Hanya sedikit pabrikan di dunia yang dapat menghadirkan mobil dengan pintu gull wing karena kerumitan dalam perancangan dan produksi yang tinggi. Maka mobil dengan pintu gull wing menjadi unik di pasar otomotif saat ini dan kami memiliki teknologi, juga tim internasional yang berpengalaman untuk membuatnya.

Foto - Lebih Dekat Dengan Teknologi Pintu Gull Wing Hyptec HT
GIIAS 2024

“Kerumitan tertinggi dari perancangan sebuah pintu gull wing yakni saat mendesain intelligent control untuk operasi mekanisme gerak buka pintu elektrik gull wing, sehingga hanya butuh 37 cm ruang ke samping hingga pintu terbuka penuh,” jelasnya.

BACA JUGA

Hal ini sangat memudahkan pengguna saat parkir di area yang sempit. Dengan begitu tingkat kenyamanan bagi penumpang makin baik. Sekaligus membuat tampilan mobil makin stylish.

Ia menambahkan, untuk sistem operasi dan safety di satu pintu gull wing disematkan 3 sensor untuk memantau gerak pintu dengan benar. Sensor itu untuk memindai jika ada obyek yang menghalangi gerak pintu. Jadi jika ada penghalang, otomatis gerak pintu dengan 3 langkah dan durasi buka atau tutup sekitar 10 detik ini akan terhenti. Penumpang pun dapat terhindar dari terjepit pintu.

Nantinya sensor akan ditambah menjadi 6  untuk satu pintu. Sehingga operasi  buka-tutup pintu bisa lebih baik dan aman.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Giias Aion
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

1 hari yang lalu

Komparasi
BYD E7 vs Aion ES, Sedan Listrik Terjangkau Begini Perbandingannya

1 hari yang lalu


Berita
Aion, Hyptec dan GAC Motor Akan Diproduksi Di Pabrik Khusus Di Jawa Barat

1 hari yang lalu


Mobil Listrik
Pabrikan EV China Berbondong-Bondong Tertarik Bisnis Taksi

1 hari yang lalu


Berita
Tahun 2024, Invasi Merek Mobil Tiongkok Ke Indonesia

2 bulan yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Akan Jadi Tempat Ideal Untuk Belanja Mobil Baru

3 bulan yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Moment Tepat Beli Mobil

3 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Harga Aion Hyptec HT Resmi Diumumkan. Hanya ¼ Harga Tesla X

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

19 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

20 jam yang lalu


Berita
Melihat Deretan Produk Terbaru Geely Group Yang Berpotensi Masuk Pasar Indonesia Di Markas Besarnya Langsung

21 jam yang lalu


Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

1 hari yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

1 hari yang lalu