Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

GIIAS Semarang 2023 Hadirkan Lebih Beragam Acara Menarik Bagi Pengunjung

Berita
Senin, 16 Oktober 2023 20:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


OTODRIVER -  Semarang akan kembali menjadi tuan rumah rangkaian pameran otomotif GIIAS The Series 2023 yang digelar 18 – 22 Oktober 2023 di Marina Convention Center.

Total 30 merek peserta dari berbagai lini industri ambil bagian pada GIIAS Semarang 2023, termasuk 14 merek kendaraan bermotor, diantaranya adalah 10 merek kendaraan penumpang yakni; Chery, Daihatsu, Honda, Hyundai, KIA, Mazda, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, Wuling. Serta 4 merek dari kendaraan roda dua; Exotic, Pacific, Royal Enfield dan Yamaha, yang akan memeriahkan penyelenggaraan GIIAS Semarang 2023 dengan membawa model kendaraan terkini.

Turut hadir juga puluhan merek industri pendukung otomotif untuk memeriahkan ajang ini. Tahun ini penyelenggaraan GIIAS Semarang akan memamerkan banyak model baru yang sebelumnya diperkenalkan pada pameran the 30th GIIAS 2023 di ICE- BSD Kabupaten Tangerang dipamerkan juga oleh para peserta.

GIIAS 2023 bakal lebih meriah
BACA JUGA

“Berbagai program acara edukatif dan menarik seperti festival musik, community gathering, influencer talkshow, dan kuis interaktif akan disajikan pada panggung utama. Selain itu akan ada education day yang mendatangkan berbagai sekolah untuk melihat ragam inovasi dari industri otomotif, serta tentunya akan ada test drive yang akan berlangsung selama pameran GIIAS Semarang 2023,” tutur ujar Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event selaku penyelenggara pameran GIIAS.

Selain itu Vista menambahkan bahwa tahun ini terdapat jalur test drive sepanjang 3,4 km yang berada di sekitar lokasi pameran.

GIIAS Semarang bekerjasama dengan Kosmos atau Komunitas Mobil Semarang untuk acara community gathering yang akan diselenggarakan setiap hari sepanjang pameran. Tak hanya itu, pameran gelaran kedua ini juga akan menghadirkan talkshow dengan beberapa infuencer di Tanah Air.

GIIAS Semarang 2023 akan buka mulai pukul 11.00-21.00 WIB (weekdays) dan 10.00-21.00 WIB untuk weekend. (SS)


Tags Terkait :
GIIAS 2023 GIIAS Ke 30 Gaikindo GIIAS Semarang
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 Jadi Angin Segar, Banyak Promo Dan Diskon

1 minggu yang lalu


Berita
Tren Penjualan Mobil Masih Turun, Gaikindo Lakukan Koreksi Target Penjualan

2 bulan yang lalu


Berita
GIIAS Surabaya 2024, Hadir Lebih Awal, Megah Dan Komplit

3 bulan yang lalu


Berita
Ini Dia 10 Mobil Terlaris Di Indonesia, Kijang Innova Masih Jadi Raja

3 bulan yang lalu


Berita
Inilah Tiga Model Terlaris Subaru di GIIAS 2024, Crosstrek Paling Diburu Konsumen

3 bulan yang lalu


Berita
Seres Tampilkan Dua SUV Canggih Dengan Daya Jelajah Ribuan Kilometer Di GIIAS 2024

4 bulan yang lalu


Berita
Suzuki Fronx (Ternyata) Tidak Muncul Di GIIAS 2024

4 bulan yang lalu


Berita
GIIAS 2024 Diharapkan Lampaui Target Transaksi Rp 2,8 Triliun

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

8 jam yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Akan Jadi Tempat Ideal Untuk Belanja Mobil Baru

11 jam yang lalu


Berita
GALERI: Hyundai Tucson (20 FOTO)

13 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Resmi Hadir Di Indonesia, Termahal Rp 743 Juta

13 jam yang lalu


Truk
Hino Serahkan Truk Seri 300 Untuk Universitas Negeri Yogyakarta

13 jam yang lalu