Situasi jalan lenggang yang terjadi imbas Pembasatan Sosial Berskala Besar (PSBB) lagi-lagi malah menyebabkan kecelakaan.
Dari laporan TMC Polda metro dan Instagram JKT info Minggu pagi, terdapat mobil McLaren MP4-12C yang mengalami kecelakaan tunggal di ruas Tol Jagorawi Km 43.
Seperti kita ketahui, McLaren bukan mobil sembarangan. Super car lansiran 2011 dipersenjatai jantung pacu V8 twin turbo 3.800 cc dan dikawinkan dengan transmisi dual-clutch. Hasilnya, MP4 memiliki tenaga 592 ps pada 7.000 rpm dan torsi puncak 601 Nm di 6.000 rpm.
Dengan performa mesin sebesar itu, lantas mobil ini mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 3,1 detik saja. Tak ayal mobil ini bisa cukup liar ketika pengemudi menekan pedal gas karena melihat kondisi jalanan yang sepi.
Melihat dari spoiler belakang mobil yang terbuka, diprediksi kecepatannya saat kejadian mencapai di atas 120 km/jam. Beruntung dalam insiden kali ini diberitakan tidak ada korban jiwa. Saat ini, MP4-12C tak lagi diproduksi. Di pasar Inggris, unit bekas supercar ini dibanderol mulai 90.000 Poundsterling (Rp 1,7 miliar).