Beranda Berita

Kurs Rupiah Melemah, Jokowi Yakin Ekspor Mobil Bisa Jadi Angin Segar

Berita
Kamis, 6 September 2018 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro
Berita - Kurs Rupiah Melemah, Jokowi Yakin Ekspor Mobil Bisa Jadi Angin Segar


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat sedang mengalami tren melemah. Namun Presiden Joko Widodo yang kami temui pada pagi tadi di Jakarta optimis bahwa sektor bisnis otomotif mampu memberi efek positif pada kurs Rupiah dan angin segar di tengah kondisi ekonomi nasional yang dinamis.

Ditegaskan Presiden Jokowi, para pabrikan mobil yang melakukan kegiatan ekspor dapat menjadi penguat ekonomi nasional. "Tanpa itu (peningkatan jumlah ekspor mobil rakitan dalam negeri), jangan harap kita bisa menyelesaikan masalah dinamika ekonomi yang kuat seperti yang kita inginkan," ujar Presiden Jokowi yang kami temui saat seremonial ekspor 1 juta unit Toyota Indonesia di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta (5/9).

Foto - Kurs Rupiah Melemah, Jokowi Yakin Ekspor Mobil Bisa Jadi Angin Segar

BACA JUGA

Menurutnya, dengan meningkatnya ekspor maka neraca perdagangan dan transaksi bisa semakin positif. "Saya sudah memberikan perintah kepada menteri-menteri dan ini bisa diselesaikan dalam waktu yang tidak lama. Sehingga kita tidak harus setiap hari, setiap jam memperhatikan pergerakan kurs naik turun - naik turun," lanjut Jokowi.

"Saya sangat menghargai, sangat mengapresiasi ekspor Toyota yang diproduksi di Indonesia yang dikirim ke pasar Asia, pasar Afrika, Amerika latin, pasar timur tengah dan beberapa negara Eropa. Target ekspor nya saya sudah sampaikan (kepada Toyota Indonesia), 217 ribu unit dan untuk produk produk CBU yang memiliki tingkat komponen dalam negeri, local content antara 75 sampai 94 persen ini sebuah local content yang sangat tinggi dan kita harapkan industri lokal juga ikut bergerak naik," tutup sang Presiden.


Tags Terkait :
Ekspor Jual Beli Ekonomi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Isuzu : Pencapaian Tahun 2021 Lebih Baik Dari 2020, Jadi Bekal Untuk 2022

3 tahun yang lalu


Berita
Kurs Rupiah Melemah, Jokowi Yakin Ekspor Mobil Bisa Jadi Angin Segar

6 tahun yang lalu


Berita
Melihat Harga Jual Baru dan Seken Suzuki Ignis, Ternyata Stabil

2 tahun yang lalu


Berita
200 Ribu Lebih Chery Laku Di 2025, Seri Tiggo Menjadi Andalan

2 minggu yang lalu


Berita
SPY SHOT: BYD Dolphin Facelift

1 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Wuling Resmi Perkenalkan Van Listrik Bergaya Kei Car Di Cina

2 bulan yang lalu


Berita
Chery Kebut Bangun 80 Dealer Baru Sampai Tahun 2025

3 bulan yang lalu


Berita
Isuzu Di Indonesia Sudah 50 Tahun

5 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Denza N9 Siap Hadir Di Indonesia, Lebih Besar Dari Land Cruiser 300 Dan Tank 500

7 jam yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan 17 Model Baru Hingga 2027, Dari Mobil Bensin Hingga EV Dengan Jangkauan 1.000 Km

8 jam yang lalu


Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

9 jam yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

10 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

11 jam yang lalu