Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Duh, Nissan Recall Produk-Produknya di Amerika Utara Karena Masalah Ini

Berita
Selasa, 4 September 2018 11:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Nissan dikabarkan akan menarik 166 ribu unit produk kendaraannya di Amerika Serikat dan Kanada. Hal ini dilakukan terkait adanya dugaan potensi masalah yang bisa mengakibatkan mesin mobil mati mendadak.

Menurut yang diberitakan Carscoops, masalah tersebut ada dari bagian sistem pengapiannya sehingga mengakibatkan mesin akan mati mendadak. Disebutkan bahwa masalah ini berdampak terhadap 153.000 unit Nissan yang berada di Amerika utara. Model Nissan yang bermasalah tersebut di antaranya adalah Frontier 2017 dan 2018, Juke, Sentra, Versa, Versa Note, Micra, NV, NV200 (termasuk Taxi).

BACA JUGA

Masalah tersebut diketahui dari sistem pengapian kunci mekanis karena terdapat pegas yang berada pada saklar pengapian berpotensi longgar bahkan rusak sehingga bisa mengakibatkan mesin mobil mati dan dapat mempengaruhi beberapa fitur keselamataannya seperti airbag yang akan berhenti bekerja.

Selain itu juga dapat mempengaruhi sistem pengereman dan sistem kemudi akan kehilangan kontrol yang dapat mengakibatkan resiko kecelakaan fatal. 

Namun sejauh ini Nissan belum menerima laporan adanya insiden akibat masalah tersebut. Oleh karena itu Nissan menghimbau kepada para pelanggannya agar tidak menambahkan beban yang berat pada gantungan kunci kontaknya.

Para pemilik akan diberitahu tentang masalah penarikan tersebut dan para dealer akan melakukan pengecekan kendaraan serta akan melakukan penggantian bila dianggap perlu. Sayangnya dari sekian banyak model yang disebut juga hadir di tanah air namun belum ada pemberitahuan dari pihak PT Nissan Motor Indonesia soal apakah produk yang ada di Indonesia juga terdampak atau tidak.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Nissan Juke Navara Micra
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV (Mei 2024)

6 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)

6 bulan yang lalu


Berita
Nissan LEAF Pamit Dari Inggris, Generasi Selanjutnya Bakal Berwujud Sebuah SUV

8 bulan yang lalu


Berita
Besok, Mitsubishi Xpander Hybrid dan Xpander Cross Hybrid Meluncur Di Thailand. Ini Spekulasi Teknologi Hybridnya

9 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Januari 2024)

9 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander Hybrid Akan Pakai Teknologi Hybrid E-Tech Milik Renault?

11 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Nissan LEAF Generasi Ketiga Bakal Berwujud Sebuah SUV, Meluncur Akhir Tahun Depan

11 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga NISSAN Terbaru (Desember 2023)

11 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

8 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

14 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

15 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

15 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

17 jam yang lalu