Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Aturan Ganjil-Genap Meluas di Jakarta Selama Asian Games, Simak Jalur Alternatifnya

Berita
Jumat, 29 Juni 2018 11:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Dinas Perhubungan DKI Jakarta, serta Ditlantas Polda Metro Jaya dan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) menetapkan perluasan ganjil genap pada sejumlah jalan selama pesta olahraga Asian Games 2018 yang segera digelar.

Durasi penerapan sistem ganjil-genap pun diperpanjang, selama Asian Games 2018 menjadi 15 jam sehari. Mulai hari Senin sampai dengan Minggu, pukul 06.00 sampai 21.00 WIB.

BACA JUGA

Berikut ruas jalan yang akan dilakukan uji coba perluasan ganjil genap di Jakarta, yaitu:

Jalan Medan Merdeka Barat

 Jalan MH. Thamrin

Jalan Jenderal Sudirman 

Jalan Sisingamangaraja

Jalan Jenderal Gatot Subroto (simpang Kuningan – simpang Slipi)

Jalan Jenderal S Parman (simpang Slipi – simpang Tomang)

Jalan MT Haryono (simpang UKI – simpang Pancoran – simpang Kuningan)
 
Jalan HR Rasuna Said

Jalan Jenderal DI Panjaitan (simpang Pemuda – simpang Kalimalang – simpang UKI)
 
Jalan Jenderal Ahmad Yani (simpang Perintis – simpang Pemuda)
 
Jalan Benyamin Sueb (simpang Benyamin Sueb – Kupingan Ancol)  

Jalan Metro Pondok Indah (simpang Kartini – Bundaran Metro Pondok Indah – simpang Pondok Indah – simpang Bungur – simpang Gandaria City – simpang Kebayoran Lama)

Jalan RA Kartini

Bagi pengendara yang tak bisa melintas di ruas jalan tersebut, Pemrov DKI menyiapkan rute alternatif berikut ini:

Dari arah Timur

1. Jalan Perintis Kemerdekaan - Jalan Suprapto - Jalan Salemba Raya - Jalan Matraman - dan seterusnya.

2. Jalan Akses Tol Cikampek- Jalan Sutoyo - Jalan Dewi Sartika - dan sekitar arah Timur.

Dari arah Selatan

1. Jalan Warung Jati Barat - Jalan Pejaten Raya - Jalan Pasar Minggu - Jalan Soepomo - Jalan Saharjo - dan seterusnya.

2. Jalan RA Kartini - Jalan Ciputat Raya - dan sekitar arah Selatan.

Dari arah Utara

1. Jalan RE Martadinata - Jalan Danau Sunter Barat - Jalan HBR Motik - Jalan Gunung Sahari - dan seterusnya.

2. Jalan S Parman - Jalan Tomang Raya - Jalan Surya Pranoto atau Jalan Cideng - dan seterusnya.

Sebagai tahap awal, akan dilakukan rencana uji coba perluasan ganjil genap, yang dimulai 2 Juli sampai 31 Juli mendatang. Selanjutnya diberlakukan pada 1 Agustus 2018. 


Tags Terkait :
Lalulintas Ganjil-genap
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Ganjil-Genap Kembali Diberlakukan Senin Ini, Catat 25 Ruas Jalannya

4 tahun yang lalu

Berita
Peniadaan Ganjil-Genap DKI Jakarta Makin Lama

4 tahun yang lalu


Berita
Peniadaan Ganjil Genap Diperpanjang

4 tahun yang lalu


Berita
Besok Tak Ada Ganjil-Genap di Jakarta

4 tahun yang lalu


Berita
ERP Sebagai Harapan Solusi Kemacetan Jakarta

4 tahun yang lalu

Berita
Ingat, Mulai Hari Ini Ganjil Genap Resmi Diperluas

5 tahun yang lalu


Berita
Stiker Disabilitas Bikin Mobil Bebas Ganjil Genap. Begini Cara Mendapatkannya

5 tahun yang lalu


Berita
Ganjil Genap Jakarta Meluas! Ada 3 Perubahan Signifikan

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

2 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

2 jam yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Dari Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9

3 jam yang lalu


Berita
MINI Luncurkan Dua Mobil Sekaligus Di GJAW 2024

4 jam yang lalu


Berita
Subaru Jual BRZ Drift Edition Hanya 5 Unit, Harga Rp 1.09 Miliar

5 jam yang lalu